PIS 2021, PTPN VIII Meraih Juara 1 Kategori Social Inovation

- 7 Juli 2021, 10:43 WIB
Tim Oset Kebun Kertamanah, selaku juara 1 Social Inovation PIS 2021
Tim Oset Kebun Kertamanah, selaku juara 1 Social Inovation PIS 2021 /Corporate Communication PTPN VIII

“Dengan adanya sinergitas dan kolaborasi dengan masyarakat serta stakeholders lainnya ternyata memperkuat eksistensi perkebunan. Bukan hanya dalam mengendalikan gangguan usaha perkebunan, tapi juga peningkatan pendapatan/membuka lapangan kerja masyarakat serta pelestarian lingkungan,” kata A Dadang K.

Ia pun menyampaikan terima kasih atas dukungan dan komitment oleh Koperasi Karyawan Kebun & Stakeholders seperti (HP2BUN, Pensiunan, Karang Taruna Desa, Pemdes, Muspika, dan lain sebagainya).

Baca Juga: Sydney akan Memperpanjang Penguncian Covid-19 Sepekan Lagi, Ini Alasannya

“Semoga ‘OSET’ ini dapat menjadi inspirasi bagi kaum milenial khususnya dan semua insan PTPN VIII untuk peka terhadap masalah yang terjadi dan selalu berupaya mencari solusi. Dibalik keresahan pasti banyak solusi yang harus digali,” ucap   A Dadang K.  

Hal senada juga disampaikan oleh Captain Millenial PTPN VIII, M. Aulia Madjid Lubis mengatakan “Alhamdulillah pada ajang PIS 2021 Tim PTPN VIII mendapatkan juara pertama dalam bidang social innovation, hal ini merupakan suatu prestasi yang membanggakan dimana para innovator diberikan ruang bebas untuk melakukan inovasi guna meningkatkan revenue perusahaan,” katanya.

Disamping itu Planters Millenial PTPN VIII juga melakukan persiapan untuk event serupa yang akan diselenggarakan oleh Kementerian BUMN, yaitu Millennian Innovation Summit (MIS) dimana ajang bergengsi untuk memperebutkan piala inovasi yang rencananya akan digelar tahun ini.  ***

 

 

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah