Jelang Piala Dunia 2022, Ekspor Kopi Jawa Barat ke Qatar Naik, Bisnis Perkebunan

17 November 2022, 15:40 WIB
Kopi arabika asal Jawa Barat /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Perdagangan ekspor kopi asal Jawa Barat dikabarkan naik ke Qatar, Timur Tengah menjelang Piala Dunia 2022, yang merupakan bisnis perkebunan.

Tampaknya, peningkatan ekspor ke Qatar itu berkaitan kebutuhan kopi di negara itu selama Piala Dunia 2022 atau bukan.

Sejauh ini hanya beberapa pertandingan Piala Dunia 2022 untuk jadwal Indonesia yang selisihnya pukul 02.00 WIB, dimana di Qatar berselisih tiga jam sebelumnya, sekitar pukul 08.00 waktu Qatar.

Baca Juga: Pertanian, Mangga Sumedang Bersiap Ekspor ke Jepang, KBRI Tokyo Hubungkan Akses Pasar

Boleh jadi, selama Piala Dunia 2022, di Qatar akan banyak orang nongkrong di café sampai malam, sambil minum kopi.

Apalagi, para penggemar dan penikmat kopi seluruh dunia berdatangan ke Qatar untuk nonton Piala Dunia 2022.

Pengurus Apeki (Asosiasi Petani Kopi Indonesia) Jawa Barat, Kurnia Suntenjaya, kepada DeskJabar, di Bandung, Kamis, 17 November 2022, menyebutkan, bahwa kopi Jawa Barat sangat dininati di Qatar.

“Kenaikan ekspor ke Qatar sekitar 20 persen selama Piala Dunia 2022,” ujarnya.

Baca Juga: Mandi di Selokan Perkebunan Teh Itu Sehat dan Real Healing ! Sebab Airnya Bersih, Wisata Jawa Barat

Namun disebutkan, pihaknya belum memperoleh informasi lanjutan, bahwa berbagai kopi Jawa Barat yang naik penjualannya selama Piala Dunia 2002, pihak mana yang membeli di Qatar.

Sebab, katanya, yang mengetahuinya hanya para pedagang ekspor kopi Jawa Barat ke Qatar.

Diperkirakan, ekspor kopi Jawa Barat ke Qatar termasuk diantara berbagai kopi asal Indonesia ke negara itu.

Baca Juga: Perkebunan Jawa Barat Bangkitkan Usaha Teh Rakyat, Garut, Bandung, Purwakarta, Sumedang, Tasikmalaya, dll

Kopi asal Jawa Barat diketahui mayoritas adalah jenis arabika, namun jenis robusta pun cukup banyak.

Sementara itu, kopi arabika diketahui menjadi symbol keramahan masyarakat Timur Tengah, termasuk di Qatar dan merupakan budaya negara itu.

Dikutip dari media The Independent online, terbitan 14 November 2022, bahwa selama Piala Dunia 2022 akan banyak para penggemar sepakbola ingin merasakan kopi Arab. Pada pasar dunia dikenal sebagai kopi arabika.

Baca Juga: Usaha Komoditi Karet di Jawa Barat, Beda Nasib Antara Usaha Kebun Rakyat dan Perkebunan Besar

Tradisi ngopi bareng diyakini akan banyak dilakukan para penggemar sepakbola selama Piala Dunia 2022 di Qatar.

Bahkan, akan banyak pihak menjamu tamu dengan menyuguhkan kopi Arab yaitu jenis arabika. ***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara The Independent

Tags

Terkini

Terpopuler