Upaya Peningkatan Kualitas Mahasiswa Lewat Program Magang Didorong Langsung oleh IISIP Jakarta dan Spora Comm

- 31 Juli 2023, 16:27 WIB
IISIP Jakarta dan Spora Comm berkolaborasi demi mendorong peningkatan kualitas mahasiswa lewat program magang
IISIP Jakarta dan Spora Comm berkolaborasi demi mendorong peningkatan kualitas mahasiswa lewat program magang /

 

DESKJABAR - Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta serta PT Spora Cipta Paramedia (Spora Comm), perusahaan konsultan public relations dan agensi terkemuka, menjalin kerja sama terkait program Magang Kampus Merdeka.

Kolaborasi ini, merupakan salah satu dari wujud komitmen IISIP dalam memberikan pendidikan yang relevan dan mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi tantangan di dunia kerja.

Dosen Tetap, sekaligus Rektor Kepala IISIP Jakarta, Nurlina Bangun, menyampaikan bahwa, kerja sama kedua belah pihak telah dimulai sejak pertengahan 2021. Bahkan, hingga tahun ini, sudah puluhan mahasiswa yang dibagi dalam empat periode atau Angkatan, telah melaksanakan magang di Spora Comm.

"Kerja sama ini berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang signifikan bagi mahasiswa. Penempatan magang di Spora Comm telah melibatkan mahasiswa dari konsentrasi ilmu komunikasi dan jurnalistik, serta memberikan peluang bagi mahasiswa dengan bidang keilmuan administrasi bisnis untuk mengelola bisnis kewirausahaan," ujar Nurlina, di Jakarta Rabu 26 Juli 2023.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 58 Segera Ditutup, Inilah Referensi Bidang Pelatihan, Tentukan Pilihannya

Dalam program magang ini, mahasiswa dididik dan didampingi oleh mentor. Tak hanya diberikan materi, mereka juga diajak untuk terlibat langsung dalam menangani pekerjaan dari beberapa klien Spora Comm, antara lain PTPN Holding, Jasa Raharja, Kominfo, PLN, Bank Indonesia, KCI, PLN Nusantara Power dan lain-lain.

“Mahasiswa akan terlatih secara riil, terutama dalam bidang copywriting, manajemen media sosial, perencanaan konten, dan jurnalistik,” tambah Nurlina.

Sementara itu, Direktur Spora Comm., Pracoyo Wiryoutomo, menyampaikan bahwa program magang memiliki peranan penting dalam mengasah kemampuan mahasiswa sebelum memasuki dunia kerja.

“Program magang ini akan memberikan pengalaman yang lebih bagi para mahasiswa, karena mereka ikut terjun langsung ke lapangan dan mengerjakan project-project profesional. Sehingga, ketika nanti mereka bekerja di bidang ini, sudah punya pengalaman,” ujar Pracoyo.

Dalam kurun waktu dua tahun kerja sama, Spora Comm., sebagai perusahaan konsultan dan public relation, telah berhasil mendorong sejumlah mahasiswa IISIP Jakarta untuk melanjutkan karir mereka ke jenjang profesional. Salah satunya yakni Alya.

Baca Juga: The Papandayan Hotel Bandung Raih Penghargaan Haute Grandeur Global Awards 2023, Kategori Hotel dan Restoran

Mahasiswi lulusan manajemen komunikasi yang magang pada angkatan kedua ini, kini sudah bekerja sebagai local staff di sebuah perusahaan asal Singapura yang berkantor di Jakarta.

“Setelah magang di Spora Comm saya menjadi punya tambahan kemampuan dan pengalaman. Sehingga itu juga menambah kepercayaan diri saya untuk dapat bersaing dengan SDM yang lain,” ungkap Alya.***

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah