Amalkan Puasa Arafah, Ganjarannya Ampunan Dosa Setahun Lalu dan Tahun Yang Akan Datang

- 22 Juni 2022, 20:12 WIB
ilustrasi amalan puasa Arafah dapat hapuskan dosa satu tahun sebelum dan sesudahnya
ilustrasi amalan puasa Arafah dapat hapuskan dosa satu tahun sebelum dan sesudahnya /pixabay.com / chiplanay/

Bagaimana dengan dosa besar? Jika tidak memiliki dosa-dosa kecil, diharapkan puasa ini menjadi penyebab meringankan dosa besar yang dia lakukan, apabila tidak memiliki dosa besar, maka puasa ini akan menjadi penyebab naiknya derajatnya. (Al-Minhaj Syarah Shahih Muslim).

Jadi, bagi umat islam yang melaksanakan puasa Sunnah Arafah ini dan amalan-amalan lainnya dengan bersungguh-sungguh dosa yang terampuni hanyalah dosa-dosa kecil saja dan tidak berlaku untuk dosa yang besar.

Lalu, bagaimana dengan dosa besar?

Dosa-dosa besar hanya bisa diampuni oleh Allah SWT dengan cara bertaubat dengan sunguh-sungguh, dengan memohon ampunan, penyesalan serta tekad yang kuat untuk berubah menjadi baik dan tidak mengulangi dosa tersebut kepada Allah SWT.

Yang berbahaya adalah jika dosa-dosa besar yang dilakukan dibiarkan tanpa ada penyesalan dan bertaubat kepada Allah SWT.

Bahkan dosa kecil pun akan menjadi besar jika terus menerus dilakukan tanpa adanya rasa penyesalan dan keinginan untuk bertaubat.

Ibnu Abbas berkata, tidak ada dosa besar bila disertai istighfar. Dan tidak ada istilah dosa kecil jika dilakukan terus menerus.

Maka, kerjakanlah amalan-amalan baik pada bulan Dzulhijjah termasuk puasa Arafah dengan niat agar dosa-dosa terampuni dan memohon keridhoan dari Allah SWT dengan syarat, tidak melakukan dosa-dosa besar bahkan konsisten untuk bertaubat dan menjadi pribadi sebagai umat islam yang lebih baik lagi.***

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Youtube Yufi.TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah