Bacaan Niat Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri, Istri, Anak, dan Seluruh Keluarga, Disertai Syarat Pelaksanaan

29 April 2022, 08:27 WIB
Bacaan niat zakat fitrah untuk diri sendiri, istri, anak, dan seluruh keluarga, serta syarat pelaksanaan. /Pixabay @congerdesign

DESKJABAR – Inilah bacaan niat zakat fitrah untuk diri sendiri, istri, anak dan keluarga secara lengkap, disertai syarat pelaksanaan.

Dengan melafalkan bacaan niat, maka pelaksanaan zakat fitrah baik untuk diri sendiri, istri, anak, dan keluarga secara keseluruhan bisa lebih sempurna.

Bacaan niat zakat fitrah untuk diri sendiri, istri, anak dan seluruh keluarga yang dilakukan penuh keikhlasan akan menghadirkan ridho Allah SWT.

Oleh karena itu, saat melakukan zakat fitrah jangan lupa pahami dulu bacaan niat ibadah ini, karena beda antara untuk diri sendiri, istri, anak, ataupun seluruh keluarga.

Baca Juga: Viral Video Ustadz Yusuf Mansur (UYM) Sariawan hingga Bicara Tak Jelas, Berikut Klarifikasi

Zakat adalah kewajiban mengeluarkan sebagian dari harta seorang muslim yang telah memenuhi syarat untuk diberikan kepada mereka yang berhak.

Zakat fitrah sendiri merupakan upaya mengeluarkan sebagain harta sesuai dengan ketentuan yang dilakukan pada bulan suci Ramadhan, menjelang hari raya Idul Fitri.

Tujuan dari ibadah ini adalah untuk membantu sesama manusia agar bisa memperoleh kebutuhan hidupnya sehari-hari.

Dan manfaat bagi para muzaki atau yang melakukan ibadah ini adalah dapat menyucikan hartanya sehingga memperoleh keberkahan dari Allah SWT.

Baca Juga: KABAR MUDIK HARI INI, Korlantas Polri Lakukan One Way Tol Cikampek - Kalikangkung

Perintah untuk melakukan ibadah ini terdapat dalam Al Qur’an sebanyak 32 kali. Salah satunya di dalam Surat Al Baqarah ayat 43 yang artinya:

“Dan dirikanlah salat, tunaikanlah zakat dan rukuklah beserta orang-orang yang rukuk.”

Keutamaan pelaksanaan ibadah ini adalah mengajarkan umat untuk tak hanya meminta namun juga membiasakan memberi, apalagi ketika mendapat rezeki.

Memberi kepada mereka yang membutuhkan juga merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang telah didapat.

Baca Juga: KASUS SUBANG MEMBARA, Sering Dijadikan Konten YouTube Wahyu Seno, Yosef Subang Angkat Bicara

Mengutip dari baznaz.go.id, berikut adalah syarat pelaksanaan bagi mereka yang wajib zakat fitrah:

  1. Beragama Islam
  2. Menemui sebagian dari bulan Ramadan dan sebagian dari awalnya bulan Syawal (malam hari raya)
  3. Memiliki kelebihan rezeki atau kebutuhan pokok untuk malam dan Hari Raya Idul Fitri.

Besarannya adalah beras atau makanan pokok seberat 2,5 kg atau 3,5 liter per jiwa.

Pembayarannya bisa diwalikan oleh orangtua atau saudara, karena itu niatnya pun menjadi berbeda-beda tergantung untuk siapa sebagian harta itu ditujukan.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru 1 Menit yang Lalu Dapatkan Parafal Persia Prowess di Free Fire

Berikut macam-macam niat ketika melaksanakan ibadah ini di bulan Ramadhan:

-Niat untuk Diri Sendiri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an nafsi fardhan lillahi ta`ala

Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri, fardu karena Allah Ta`âlâ.”

Baca Juga: Kapankah Lebaran 2022 atau Idul Fitri 1443 Hijriyah di Arab Saudi?

-Niat untuk Istri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an zaujati fardhan lillahi ta`ala

Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku, fardu karena Allah Ta`âlâ.”

Baca Juga: KASUS SUBANG MEMANAS, Yosef Tegas Menyatakan Dirinya Bukan Tersangka, Apakah Saksi Lain Jadi Tersangka ?

-Niat untuk Anak Laki-laki

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an waladi fardhan lillahi ta`ala

Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak laki-lakiku…. (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta`âlâ.”

-Niat untuk Anak Perempuan

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an binti fardhan lillahi ta`ala)

Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak perempuanku…. (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta‘âlâ.”

Baca Juga: STRATEGI LICIK KASUS SUBANG: Terbongkar Kenapa Polisi Sulit Temukan Alat Bukti Kuat, Pelaku Lakukan Ini

-Niat untuk Diri Sendiri dan Keluarga

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `anni wa an jami`i ma yalzimuniy nafaqatuhum syar`an fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku, fardu karena Allah Ta`âlâ.”

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Badminton Asia Championship 2022 Hari Ini, Ada 3 Tunggal Putra Indonesia

-Niat untuk Orang yang Diwakilkan

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an (….) fardhan lillahi ta`ala

Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk… (sebutkan nama spesifik), fardu karena Allah Ta‘âlâ.”

Demikian lafal bacaan niat untuk diri sendiri, istri, anak dan seluruh keluarga beserta syarat pelaksanaannya. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita di Ramadhan tahun ini.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Baznas

Tags

Terkini

Terpopuler