MENU BUKA PUASA SEHAT Salmon Panggang dan Asparagus, Buat Sahurpun Maknyos, Ekonomis Ala Master Chef

17 April 2022, 14:07 WIB
Menu buka sehat untuk buka puasa, Salmon panggang dan asparagus, buat sahurpun maknyos, ekonomis. /Instagram/@elpida_kitchen/

DESKJABAR – Menu buka puasa sehat untuk berbuka maupun sahur di bulan suci Ramadhan ala master chef.

 

 

 

Dikutip DeskJabar.com kanal YouTube Dapur Emas dengan judul: Salmon panggang dan asparagus, ala Dapur Emas | Lebih Sehat dan Ekonomis, 6 September 2020, berikut sajian menu murah sehat dapat dicoba di rumah.

Salmon Panggang dan Asparagus

Bahan:

- 300 gr daging ikan salmon

- 200 gr asparagus, buang batang tuanya

- 10 buah tomat ceri, potong 2 bagian

- 2 siung bawang putih, geprek

- 1/4 buah bawang bombay, iris memanjang

- 1/4 sdt lada

- 1/4 sdt garam

- 3 sendok makan margarin

- 1 buah jeruk nipis atau lemon

Baca Juga: KASUS SUBANG MEMBARA, Ternyata Mimin Istri Muda Yosef Subang Tunjukan Sesuatu di Polres, APA ITU?

Cara membuat:

1. Lumuri permukaan ikan salmon dengan perasan jeruk nipis atau lemon, garam, dan lada, diamkan sekitar 5 menit.

2. Panaskan 2 sendok makan margarin ke dalam teflon antilengket, masukkan bawang putih geprek dan bawang bombay, tumis hingga harum, masukkan ikan salmon, panggang salmon hingga matang, angkat, dan sisihkan.

3. Tambahkan 1 sendok makan margarin ke dalam teflon bekas panggangan salmon, masukkan asparagus dan tomat ceri, beri sedikit taburan lada dan garam, lalu panggang hingga layu.

4. Dalam piring saji, sajikan ikan salmon panggang beserta asparagus dan tomat ceri, jika suka bisa ditambahkan lagi perasan jeruk nipis atau lemon di atas ikan salmon panggang.

Resep diatas hanya untuk satu porsi lima orang, jika anda ingin berbagi bisa ditambah resepnya untuk tambahan orang.

Demikian menu sehat buka puasa maupun sahur praktis ekonomis semoga bermanfaat, selamat mencoba menu sajian baru ini.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: YouTube Dapur Emas

Tags

Terkini

Terpopuler