Bahasa Malaikat Bicara dengan Manusia, Ustadz Abu Humairoh Bongkar Rahasianya

2 Februari 2022, 07:11 WIB
Ustadz Abu Humairoh memaparkan makhluk yang dicipta Allah dan tidak diketahui manusia /YouTube Kiswah TV/

DESKJABAR- Ustadz Abu Humairoh menuturkan Allah telah menciptakan mkhluk yang tidak diketahui manusia.

Kita sangat yakin bahwa Allah telah menciptakan banyak mkhluk selain manusia.

"Selain jin dan manusia kita tidak tahu. Tapi kita harus yakin bahwa Allah telah menciptakan banyak mkhluk yang kita tidak tahu," kata Ustadz Abu Humairoh.

Disebutkan, Allah menciptakan makhluk yang tidak diketahui. Maka salah satu makhluk yang tidak bisa dilihat ciptaannya tetapi mereka bisa rasakan keberadaannya adalah para malaikat.

Baca Juga: ADA APA Dibalik Kasus Subang tak Juga Terungkap, Adakah Orang Penting di Indonesia Terlibat, Ini Analisanya

Jadi malaikat adalah mkhluk yang Allah ciptakan dan Allah perintahkan untuk senantiasa bersama manusia.

Ketika Allah menciptakan makhluk yang namanya jin, maka jin yang pertama kali penghuni bumi ini sebelum manusia.

"Tetapi jin itu Allah berikan karakter berbeda dengan manusia, kebanyakan mereka kufur kepada Allah," tutur Ustad Abu Humairoh.

Sehingga mereka, tuturnya, suka merusak bumi dan menumpahkan darah. "Makanya  Allah ciptakan makhluk yang namanya Adam a.s," tuturnya.

Dikutip dari kanal YouTube Kiswah TV dengan judul, Beginilah Alam Malaikat Sebenarnya, dirilis tahun 2021.

Baca Juga: RAJAB 2022, NU Putuskan Awal Rajab 1443 H Jatuh pada Kamis 3 Februari 2022, Ini Alasan Mundur Satu Hari

Menurutnya, Allah menyuruh makhluknya untuk bersujud dihadapan Adam, maka seluruh malaikat bersujud di hadapannya kecuali satu yaitu iblis yang tidak melakukannya.

Ketika malait sujud kepada Adam, tambahnya, bukan sujud ibadah tapi sujud takdim, yaitu sujud penghormatan. Karena sujud ibadah tidak boleh diberikan kecuali kepada Allah.

"Sejak sujudnya para malaikat kepada Adam a.s, maka sejak itu ada hubungan baik antara malaikat dengan seluruh keturunan Adam a.s," tuturnya.

Setelah malaikat selesai melakukan sujud, tuturnya lagi, Allah berfirman kepada Adam, wahai Adam ucapkan salam kepada malaikat.

"Karena ucapan salam itu sebagai simbol penghormatan umatmu sampai kiamat dibangkitkan," tuturnya lagi.

Baca Juga: Cara Do'a Agar Dikabulkan dalam Sujud yang Benar, Ustadz Adi Hidayat: Inilah Posisi Terdekat Dengan Allah

Maka Adam a.s datang kepada malaikat dan mengucapkan salam, Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Kemudian para malaikat menjawabnya, Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh.

"Dan salam  itu dianjurkan bagi seluruh umat yang beriman apabila bertemu dengan saudara yang lainnya," tuturnya.

Ustadz Abu Humairoh, menjelaskan, ketika Allah belum meniupkan ruh kepada Adam, iblis melihat lihat wujud Adam.

"Mulai dari masuk ke telinga, hidung. Dan iblis berkata kalau makhluk ini diserahkan kepadaku maka ku hancurkan dia," kata Ustadz Abu Humairoh.

Setelah ruh ditiupkan kepada Adam, dan Adam a.s meminta bantuan kepada Allah karena merasa lemah dihadapan iblis.

Baca Juga: Benarkah Dosa Zina Tidak Diampuni Selama 40 tahun, Simak Penjelasan Buya Yahya

"Maka Allah berjanji mengutus malaikat untuk menjaga bani Adam a.s dari gangguan setan,"imbuhnya lagi.

Dan ketika Adam a.s meninggal dunia, kata Abu Humairoh, anak-anak Adam a.s merasa kebingungan cara mengurusnya.

Maka para malaikat memberikan contoh bagaimana melakukan fardu kifayah.

"Mulai dari cara memandikan, mengkafaninya dan menguburkannya dan itu menjadi sunah bagi seluruh manusia apabila meninggal dunia," tandasnya.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Kiswah TV

Tags

Terkini

Terpopuler