Ini Hasil Lengkap Laga Kedelapan Liga Spanyol, Real Sociedad Pimpin Klasemen

- 2 November 2020, 07:30 WIB
Liga Spanyol (ANTARA/Juns)
Liga Spanyol (ANTARA/Juns) /

DESKJABAR -  Liga Spanyol sudah memasuki pekan kedelapan, Real Sociedad kembali mengambil pimpinan klasemen dari tangan sang juara bertahan Real Madrid dalam kurun waktu sekira 24 jam.

Itu terjadi setelah Sociedad yang bertandang ke markas Celta Vigo, menang telak 4-1 di Stadion Balaidos, Vigo, Senin 2 November 2020 WIB. 

Kemenangan itu membuat tim besutan Imanol Alguacil ini menduduki puncak klasemen dengan koleksi 17 poin, unggul satu poin atas Real Madrid yang memiliki 16 poin.

Pada laga tersebut Willian Jose mencetak dua gol pada menit ke-54 dan 81. Sebelumnya dua gol dilesakkan David Silva pada menit ke-24 dan Mikel Oyarzabal menit ke-34. Sedangkan tuan rumah cuma bisa membalas sekali lewat eksekusi penalti Iago Aspas menit ke-77.

Baca Juga: Gareth Bale Cetak Gol Pertamanya, Membawa Tottenham Hotspur Petik Kemenangan di Liga Inggris

Berikut hasil pertandingan dan jadwal Liga Spanyol pekan kedelapan (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):

Sabtu 31 Oktober 2020 dini hari WIB
Eibar 0 - Cadiz 2 (Alvaro Negredo 36', Salvi Sanchez 39')

Sabtu 31 Oktober malam sampai Minggu 1 November dini hari WIB
Real Madrid 4 - Huesca 1 (Eden Hazard 40', Karim Benzema 45', 90', Federico Valverde 54'; David Ferreiro 74')
Athletic Bilbao 2 - Sevilla 1 (Iker Muniain 76', Oihan Sancet 86'; Youssef En-Nesyri 9')
Osasuna 1 - Atletico Madrid 3 (Ante Budimir 80'; Joao Felix p-43', 69', Lucas Torreira 88')
Alaves 1 - Barcelona 1 (Luis Rioja 31'; Antoine Griezmann 63')

Minggu 1 November petang sampai Senin 2 November dini hari WIB
Real Betis 3 - Elche 1 (Antonio Sanabria 7', Cristian Tello 29', 56'; Josan Fernandez 60')
Celta Vigo 1 - Real Sociedad 4 (Iago Aspas p-77'; David Silva 24', Mikel Oyarzabal 34', Willian Jose 54', 81')
Granada 1 - Levante 1 (Darwin Machis 8'; Ruben Vezo 34')
Valencia 2 - Getafe 2 (Yunus Musah 22', Carlos Soler p-90+10'; Cucho Hernandez 87', Angel Rodriguez 90+4')

Selasa 3 November 2020 dini hari WIB
03.00 Villarreal vs Valladolid.***


Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Liga Spanyol


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x