Jadwal Lengkap Malaysia Open 2023 Hari Ini 14 Januari di iNews TV: 3 Wakil Indonesia Berlaga di Semifinal

- 14 Januari 2023, 05:24 WIB
Dejan/Gloria salah satu wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal Malaysia Open 2023
Dejan/Gloria salah satu wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal Malaysia Open 2023 /PBSI /

DESKJABAR- Malaysia Open 2023 Super 1000 hari ini sudah memasuki babak semifinal.

Hasilnya ada tiga wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal Malaysia Open 2023.

Tiga wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal Malaysia Open 2023 yaitu;

1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra)
2. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri)
3. Dejan Ferdinansyah/ Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran)

Baca Juga: SIM Keliling Bandung Hari Ini, 14 Januari 2023, Jadwal dan Lokasi di Radio Dahlia dan Pasar Modern Batununggal

Babak semifinal Malaysia Open 2023 ini akan di gelar di Axiata Arena Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.

Gelaran Malaysia Open 2023 dapat disaksikan di iNews TV dan streaming di RCTI+.

Sementara itu, pertandingan pertama akan berlangsung mula pukul 12.00 waktu setempat atau 11.00 WIB.

Berikut jadwal lengkap semifinal Malaysia Open 2023, hari ini 14 Januari 2023;

Baca Juga: Wisata Ke Yogya, Tak Lengkap Kalau Gak Mampir Makan Malam di Angkringan KR, Harganya Ramah di Kantong

AXIATA ARENA 1

1. Yuta Watanabe/Arisan Higashino [3] (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai [2] (Thailand)

2. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan [1] (Cina) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)

3. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong [1] (Cina) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)

4. Chen Yu Fei [4] (Cina) vs An Se Young [2] (Korea)

5. Zhang Shu Xian/Zheng Yu [7] (Cina) vs Baek Ha Na/Lee Yu Lim (Korea)

6. Kunlavut Vitidsarn [8] (Thailand) vs Kodai Naraoka (Jepang)

7. Akane Yamaghuci [1] (Jepang) vs Tai Tzu Ying [3] (Cina Taipei)

8. Satwiksairaj Rankireddy/ Chirag Shetty [7] (India) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina)

9. Viktor Axelsen [1] (Denmark) vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

10. Kang Minhyuk/Seo Seung Jae (Korea) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [3] (Indonesia)

Baca Juga: Sejarah Saus Mayones yang Unik, Berasal dari Prancis atau Spanyol? Klaim 2 Negara yang Belum Selesai

Itulah jadwal lengkap semifinal Malaysia Open 2023, hari 14 Januari 2023.***

Editor: Lilis Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x