Persib Bandung dan Madura United Sama-sama Ngotot untuk Menang di Kompetisi Liga 1, Sabtu 30 Juli 2022

- 29 Juli 2022, 13:19 WIB
Ilustrasi. Persib Bandung dan Madura United sama-sama ngotot untuk menang di Kompetisi Liga 1, Sabtu 30 Juli 2022.
Ilustrasi. Persib Bandung dan Madura United sama-sama ngotot untuk menang di Kompetisi Liga 1, Sabtu 30 Juli 2022. /instagram @persib/

DESKJABAR - Laga Persib Bandung dan Madura United dipastikan akan menarik. Keduanya sama-sama ngotot untuk menang di Kompetisi Liga 1, Sabtu 30 Juli 2022.

Baik Persib maupun Madura United sama-sama merasa bahwa tim mereka kuat, sehingga tak pantas untuk kalah.

Pernyataan pelatih Persib Robert Alberts maupun pelatih Madura United Fabio Lefundes sama tegas untuk meraih poin dan menang.

Apalagi, Robert Alberts sangat yakin bahwa main di kandang sendiri, yakni di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) merupakan nilai plus untuk Persib.

Baca Juga: Kopda Muslimin Jadi Dalang Penembakan Sang Istri Demi Selingkuhan, Begini Hukum Suami Selingkuh dalam Islam

"Merupakan hal yang bagus bermain di GBLA. Kita merasa di rumah sendiri," ujarnya.

Selain itu, yang paling utama Persib memiliki kualifikasi pemain yang bagus.

Dan mereka tidak akan terintimidasi oleh skor 8-0 yang sempat dimenangkan oleh Madura United pada laga sebelumnya melawan Barito Putera.

"Kami memang respek dengan Madura United tapi tetap kita tak akan terintimidasi dengan skor mereka," ujar pelatih berpaspor Belanda itu.

Di sisi lain Roberts Alberts mengakui Madura United merupakan tim yang bagus.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: konpres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x