Uji Coba Dengan Persikabo Batal Digelar, Persib Kelimpungan Cari Lawan Uji Tanding Jelang Liga 1

- 9 Juli 2022, 15:45 WIB
Robert Alberts kesulitan mencari lawan uji Coba untuk Persib.
Robert Alberts kesulitan mencari lawan uji Coba untuk Persib. /Instagram.com/@persib/

"Kami butuh pertandingan uji coba. Setidaknya menghadapi tim dari Divisi 1 (Liga 1)," ungkap Robert Alberts pada wartawan, Sabtu 9 Juli 2022.

Tanpa uji coba berkualitas, Persib pasti mendapat persoalan besar. Maklum, saat melakoni laga perdana, badai cedera masih mengganggu pemainnya.

Penjaga gawang Teja Paku Alam dan bek tengah Victor Igbonefo dipastikan absen untuk jangka waktu 4 - 6 bulan.

Baca Juga: Elon Musk Batal Membeli Twitter, Platform Medsos itu Membawa Kasus ke Jalur Hukum

David da Silva, Ciro Alves dan Nick Kuipers juga masih ditunggu kesiapannya di laga perdana kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

"Jadi, hari ini kami tim pelatih akan ada pertemuan lagi untuk membahas rencana uji coba. Kita lihat nanti bagaimana keputusannya," cerita Robert Alberts.

Melihat jadwal gelaran Liga 1 yang sudah di depan mata, bukan persoalan mudah mencari lawan uji coba yang setara kekuatannnya.

Pemantapan tim dan risiko cedera adalah hal yang paling diperhitungkan kontestan Liga 1 untuk menggelar uji coba.

Tapi, jika melawan tim dari kasta terbawah, peluang itu terbuka lebar. Seperti Persikab dan PSKC yang ingin beruji coba dengan Persib.

"Tapi di mana mainnya? Di Bandung bermasalah dengan izin kepolisian dan juga stadion," tukas Robert Alberts.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x