JADWAL FINAL THOMAS CUP 2022: Ginting Dalam Kondisi Terbaik, INDONESIA SIAP GEMPUR INDIA di Laga Pamungkas

- 15 Mei 2022, 11:40 WIB
Anthony Sinisuka Ginting tunggal putra Indonesia untuk Thomas Cup 2022 siap berikan poin di final lawan India /ANTARA
Anthony Sinisuka Ginting tunggal putra Indonesia untuk Thomas Cup 2022 siap berikan poin di final lawan India /ANTARA /pbsi.id/

DESKJABAR – Siang ini final Thomas Cup 2022 akan segera digelar dengan mempertemukan Indonesia dengan India yang baru kali pertama merasakan babak puncak.

Di semifinal Thomas Cup 2022 keduanya menghadapi lawan tangguh hingga dengan kerja keras akhirnya Indonesia dan India berhasil mengalahkan lawan masing-masing.

Indonesia sendiri adalah langganan final Thomas Cup 2022, sepanjang sejarah perhelatan kejuaraan ini Indonesia sudah mencatatkan 21 kali masuk final termasuk di 2022.

Sementara itu untuk India final Thomas Cup 2022 adalah final pertamanya. Namun, tentunya India tidak boleh diremehkan.

Baca Juga: Jadwal dan Klasemen Sepak Bola SEA Games 2022 Grup A dan B, Shin Tae-yong Ingin Hasil Manis Saat Lawan Myanmar

Terbukti Denmark yang lebih diunggulkan dari India nyatanya dipaksa menyerah dalam 5 babak pertandingan oleh India di semifinal.

Namun Indonesia sendiri sudah memberikan pernyataannya jika tim telah siap menghadapi India di laga pamungkas.

Dilansir DeskJabar.com dari pbsi.id yang tayang pada 14 Mei 2022 dengan judul ‘FINAL PIALA THOMAS 2022: INDONESIA SIAP TEMPUR HADAPI INDIA DI LAGA PAMUNGKAS’.

Indonesia yang akan memainkan laga pamungkasnya melawan India menyatakan dirinya sudah siap menghadapi laga versus India yang akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok.

Baca Juga: HOAX ATAU NYATA, Berikut Ini 10 Fakta KKN di DESA PENARI

Tim badminton putra Indonesia yang akan berlaga di final yang ke 21 telah mempersiapkan tim dengan penuh keseriusan.

Selepas memenangkan laga semifinal versus Jepang, tim badminton putra Indonesia difokuskan untuk berlatih dan mempersiapkan diri menghadapi final termasuk istirahat.

“Indonesia sangat serius menghadapi partai final Thomas Cup lawan India besok. Sore ini mereka berlatih agar lebih siap menghadapi partai final,” tutur manajer tim Hendro Santoso di hotel Ibis Bangkok Impact, sabtu 14 Mei 2022.

Adapun mengenai susunan pemain yang akan diturunkan pada pertandingan pertama dan seterusnya masih didiskusikan.

Tim badminton putra Indonesia benar-benar memanfaatkan waktu yang telah diberikan oleh panitia untuk menyusun pemain yang akan diturunkan pertama.

Baca Juga: Thailand Cukur Kamboja 5-0, Klasemen SEA Games 2022 Malaysia Diuntungkan ke Semifinal, Lawan Kuat Indonesia?

Susunan pemain berdasarkan peraturan akan diberikan 4 jam sebelum pertandingan.

Sebelumnya tim mendiskusikan pemain yang akan diturunkan pertama dengan semua pelatih, pelatih fisik, dokter, hingga tim psikolog.

“Kita baru besok pagi berdiskusi untuk menyusun susunan pemain untuk diturunkan lawan India,” kata Hendro.

“Yang pasti, kami turunkan kekuatan terbaik,” tambahnya.

Mengenai kondisi pemain disampaikan oleh Irwansyah selaku pelatih tunggal putra yang menyatakan jika kondisi pemain baik hanya sedikit mengalami letih setelah menghadapi Jepang di semifinal.

Dirinya yakin para pemain akan kembali fit saat final setelah beristirahat penuh sehari sebelum pertandingan final.

Baca Juga: Thomas Cup 2022, Inilah Tiga Pelatih Indonesia yang Punya Andil Besar Mamajukan Bulutangkis India

Irwansyah menyatakan jika anak asuhnya saat ini telah siap menghadapi India. Terlebih Ginting yang pada pertandingan sebelumnya berhasil menundukkan Momota.

Ginting sedang ada pada performa terbaik dan dalam kepercayaan tinggi untuk menyumbangkan poin bagi tim bulutangkis putra Indonesia yang bertanding di ajang Thomas Cup 2022.

“Performa Ginting juga makin bagus. Rasa percaya dirinya juga makin tumbuh. Ini hal yang positif, apalagi dia kemarin bisa kalahkan Momota,” kata Irwansyah.

Sementara itu bagi pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi saat ditanya menyatakan bahwa dirinya sudah sangat mewanti-wanti kepada pemain untuk memberikan yang terbaik dalam permainan.

Dirinya meminta kepada pemain untuk melakukan atau menampilkan penampilan ekstra.

Baca Juga: Link Live Streaming Final Thomas Cup 2022, Indonesia vs India, Hari Ini Segera!

“Untuk pertandingan besok, saya minta pemain wajib kerja ekstra keras. Ibaratnya, kepala jadi kaki, kaki jadi kepala,” tuturnya.

Saat ditanya mengenai susunan pemain ganda yang akan diturunkan dirinya menyatakan bahwa akan mulai memikirkannya setelah latihan pada sore kemarin.

“Sebetulnya semua pemain siap dimainkan. Tetapi saya akan berbicara secara personal dulu dengan mereka untuk melihat bagaimana kesiapan fisik, teknik, dan terutama mentalnya. Karena ini partai final yang sangat tidak mudah,” pungkasnya.

Hari ini mulai jam 13.00 WIB tim badminton putra Thomas Cup 2022 Indonesia akan segera bermain di ajang final melawan India. Pertandingan akan disiarkan secara langsung dan dapat disaksikan di televisi kesayangan.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah