UPDATE PERSIB TERKINI, Robert Alberts Optimis Persib Berpeluang Juara, Tapi Bobotoh Tak Berharap Banyak

- 26 Februari 2022, 08:33 WIB
Robert Albert optimis Persib juara, meski kini di posisi kritis klasemen sementara. / Media Official Persib
Robert Albert optimis Persib juara, meski kini di posisi kritis klasemen sementara. / Media Official Persib /

DESKJABAR - Persib tertinggal tiga angka dari pemuncak klasemen Bali United. Meski di posisi kritis, Robert Alberts optimis Persib berpeluang juara.

Posisi Persib Bandung di klasemen sementara Liga 1 memang kritis, usai ditahan imbang Persela Lamongan, Jumat 25 Februari 2022. Tertinggal 3 angka dari Bali United yang ada di puncak klasemen.

Produktivitas gol Bali United lebih unggul dari Persib Bandung. Bali United mencatatkan selisih gol 26. Sementara selisih gol Persib 20.

Baca Juga: Update Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Polres Cimahi Sabtu, 26 Februari 2022 Lengkap dengan Persyaratanya

Tapi Robert Alberts menafikan data statistik itu. Pelatih berpaspor Belanda menyakini peluang juara Persib belum habis.

Karena masih ada tujuh pertandingan yang harus dituntaskan. Itu bisa mengubah peta kekuatan lima klub penghuni papan atas.

"Betul saat ini Bali United memang kandidat paling kuat untuk menjadi juara Liga 1 musim ini. Bali United punya keuntungan posisi tuan rumah," jelas Robert Alberts.

"Beberapa tim masih akan bertemu satu sama lain. Jadi semua masih bisa terjadi," sambung Robert Alberts di konpres virtual usai laga Persib vs Persela, Jumat 25 Februari 2022

Drama sepak bola memang tidak bisa ditebak hasil akhirnya. Prediksi kerap bertolak belakang hasilnya.

Bentrok Persib dengan Persela misalnya. Ternyata Persela yang terpuruk di zona degradasi, bisa menghambat Persib yang berada di papan atas.

"Itu kenapa saya bilang Persib yang berada di lima besar masih punya peluang jadi juara," tukas Robert Alberts.

Hal berbeda disemburkan sejumlah bobotoh Persib. Curhatannya di media sosial, banyak penggemar Persib pesimis dengan masa depan tim pujaannya.

Baca Juga: UPDATE PERSIB TERKINI, Bravo! David da Silva Moncer, Jadi Striker Tunggal Cetak Gol Buat Maung Bandung

Seperti yang dicuitkan @ibenxxdwi, "Nya ges sih tong harap lebih ka Persib ti match ayeuna nepi ka akhir musim. Komo deui ngarep tim lain imbang/eleh. Realistis we ku kaayaan ayeuna."

Atau cuitan @shapesshifterr, "Ges sabaraha kali momen jang naek ka peringkat luhur kadon kieu wae di tageg mah."

Harus diakui performa Persib di musim ini memang tidak stabil. Kadang tampil bagus. Tapi seringnya main jelek, meski menang.

Wajar bobotoh tidak sejalan dengan pemikiran Robert Alberts. Meneer Belanda itu optimis, bobotoh enggan berharap terlalu tinggi.

Seperti ciutan @wadesta, "Intinya mah Persib musim ini ga bakal dapet apa-apa. Juara tidak mungkin. Masuk AFC Cup tipis. Tontonan yang menarik juga nggak. Dapet hikmahnya aja." ***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Instagram Konferensi Pers Virtual


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah