BERITA PERSIB HARI INI, Ternyata Pemain Ini Paling Lama Bermain di Liga 1, Berapa Lama Waktunya ?

- 21 Februari 2022, 07:25 WIB
Para pemain Persib sedang merayakan gol, ternyata diantara para pemain  ini ada pemain yang tercatat bermain paling lama  di lapangan pada Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Para pemain Persib sedang merayakan gol, ternyata diantara para pemain ini ada pemain yang tercatat bermain paling lama di lapangan pada Liga 1 Indonesia 2021-2022. /media official Persib/

 



DESKJABAR - Persib Bandung sudah memainkan 25 pertandingan di Liga 1 Indonesia 2021-2022. Dari semua pemain yang ada di kubu Persib, siapakah pemain yang paling lama durasi waktu bermain saat tampil di lapangan ?

Tercatat ada Lima pemain yang memiliki durasi waktu bermain paling lama selama membela Persib Bandung di musim kompetisi tahun ini.

Mereka adalah Febri Hariyadi, Marc Klok, Mochamed Rashid, Nick Kuipers dan Teja Paku Alam. Lantas dari kelima pemain ini siapa yang paling lama memiliki waktu bermain ?

Marc Klok yang sempat tiga kali absen membela Persib di lapangan, ternyata mencatat waktu paling lama bermain untuk Persib.

Baca Juga: Malam Isra Miraj 27 Rajab 1443, Tepat Pada Senin 28 Februari 2022, Inilah Peristiwa Penting Yang Luar Biasa

Seperti dikutip dari Persib.co.id, Marc Klok mencatatkan dirinya sebagai pemain dengan menit bermain terlama di Persib dengan durasi waktu bermain selama 1.830 menit dari 21 penampilannya.

Pemain naturalisasi asal Belanda itu tercatat selalu bermain sejak menit awal dan hanya dua kali ditarik keluar lapangan oleh Robert Alberts sebelum pertandingan berakhir.

Marc Klok ditarik keluar dari lapangan saat dirinya digantikan Abdul Aziz pada menit ke-50 ketika Persib tampil menghadapi Persik Kediri di Stadion Sultan Agung, Bantul, 12 Desember 2021 lalu.

Kemudian satu pertandingan lagi ketika pemain bernomor punggung 23 tersebut ditarik keluar dari lapangan ketika Persib bertemu Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: KASUS SUBANG SEGERA TERUNGKAP Janji Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana Akan Ungkap di Awal Tahun, Bisa Terbukti ?

Marc Klok ditarik keluar lapangan pada menit ke-70 dan posisinya digantikan oleh Dedi Kusnandar pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 24 November 2021 lalu.

Dari 25 pertandingan yang sudah dilalui Persib, Marc Klok cuma tiga kali absen membela tim asal Bandung ini diakibatkan akumulasi kartu kuning dan terpapar Covid-19.

Hingga pekan 26 Liga 1 musim 2021-2022 ini, Klok sudah mengantongi delapan kartu kuning. Persib akan memainkan laga ke-26 melawan PSM Makassar yang merupakan laga tunda pada Selasa 22 Februari 2021.

Pemain kelahiran, Amsterdam, 20 April 1993 ini sudah mencetak tiga gol, masing-masing dilesakannya pada saat Persib menghadapi Barito Putera, Persiraja Banda Aceh, dan Persipura Jayapura.

Baca Juga: Jelang Penetapan TERSANGKA Kasus Subang, DANU Pergi ke Jakarta, ADA APA?

Setelah Marc Klok tercatat sebagai pemain Persib dengan waktu terlama bermain, lalu siapa pemain yang berada di posisi kedua, ketiga, keempat dan kelima.

Ternyata pemain belakang Nick Kuipers menjadi pemain kedua yang bermain paling lama yaitu selama 1.745 menit. Kemudian disusul Febri Hariyadi diposisi kedua dengan waktu 1.609 menit.

Berikut posisi keempat dan kelima ditempati Mochamed Rashid dengan waktu 1.603 menity disusul Teja Paku Alam dengan waktu 1.620 menit.

Optimis juara

Marc Klok menyatajan dirinya begitu optimis jika Persib bisa menjuarai Liga 1 Indonesia 2021-2022, karena Persib masih memiliki banyak pertandingan termasuk laga tunda melawan PSM Makassar yang akan bertanding Selasa 22 Februari 2022.

Baca Juga: 8 Tanaman Pengusir Ular yang Ampuh, Bisa Ditanam di Halaman Rumah, No 6 Luar Biasa Ular Kobra Takut

"Kalau kita yakin dan mau bekerja keras, hasil yang diharapkan akan mengikuti. Jangan tanya kenapa, fokus saja sampai pertandingan selesai," kata Marc Klok di akun instagramnya @marcklok.

Jika Persib bisa mengalahkan PSM Makassar, maka bisa memangkas poin perbedaan lima menjadi selisih dua poin dari Arema FC yang kini memuncaki klasemen dengan raihan 55 poin.

Artinya peluang Maung Bandung untuk menjadi juara di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia masih terbuka lebar. Tinggal konsistensi permainan, dan tidak pernah kalah dari pesaing lainnya.

Marc Klok yang pernah membela Persija Jakarta, percaya tim yang dibelanya punya peluang besar untuk jadi yang terbaik di liga domestik di akhir kompetisi.

"Masih banyak pertandingan yang bakal dimainkan Persib di lanjutan Kompetisi Liga 1. Kalau kita bisa menang semua pertandingan, maka kita pasti menjadi juara," ungkap Marc Klok pada wartawan belum lama ini.

Baca Juga: Selain Tanaman, Begini 4 Cara Menangkal Sihir, Santet atau Pelet, Mudah Bagi Orang Awam

"Persib harus bisa memenangkan pertandingan. Setiap game, kini kami anggap sebagai final. Itu yang ada di pikiran saya," sambung Marc Klok yang menyumbang satu gol saat Persib merobohkan Persipura 3-0.

Guna menjaga peluang meraih gelar juara Liga 1 musim ini, maka para pemain Persib tidak boleh lagi melalui pertandingan tanpa kemenangan. Sebaliknya setiap pertandingan yang dimainkan tidak boleh seri apalagi kalah, tapi harus diraih dengan kemenangan.

"Target tim memang seperti itu. Skenario coach Robert (Alberts) pun begitu. Tekad kami para pemain pun sama. Harus bisa memenangkan pertandingan wajib," ucap Klok.

"Jadi semua pertandingan sangat penting untuk memastikan peluang Persib untuk jadi juara. Itu memantik kita semua untuk bisa jadi pemenang di laga wajibnya," kata Marc Klok.***

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah