Lagi, Persib Kehilangan Pemainnya, Kim Jeffrey Kurniawan Lebih Memilih Klub Lain Ketimbang Persib

- 28 Februari 2021, 05:55 WIB
Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan meninggalkan Persib dan berlabih ke klub lain.
Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan meninggalkan Persib dan berlabih ke klub lain. /Instagram/kimkurniawan/

 

DESKJABAR - Disaat akan mulai menggelar latihan perdana pada Senin 1 Maret 2021, Persib kembali kehilangan pemainnya. Kim Jeffrey Kurniawan menolak melakukan perpanjangan kontrak dengan Persib dan lebih memilih klub lain yang menurutnya lebih menantang.

Kim Jeffrey Kurniawan hampir lima tahun terjalin indah, durasi kontraknya bersama Persib memang telah habis sejak 31 Januari 2021 lalu.

Kontrak perpanjangan baru juga sudah disiapkan. Akan tetapi, Kim Jeffrey Kurniawan mendapatkan tawaran dari klub lain yang menurutnya secara kesempatan akan lebih menantang untuk karier sepakbolanya di Indonesia.

Kim Jeffrey Kurniawan mengatakan tawaran dari klub barunya nilai lebih menantang, meski  klub barunya tersebut mungkin lebih kecil ketimbang Persib.

Baca Juga: Jadwal Sholat Bandung Hari Ini Minggu 28 Februari 2021, Inilah Waktunya

“Justru itu tantangannya. Saya tertantang, apakah bisa enggak membawa klub yang lebih kecil dari Persib bisa sukses,” kata Kim usai pertemuan dengan tim di Graha Persib, Sabtu, 27 Februari 2021 seperti dikutip DeskJabar dari laman Persib.

 Diakui Kim,  berpisah dengan Persib merupakan keputusan yang sangat berat. Namun, demi mempertimbangkan karier sepakbolanya ke depan, ia terpaksa harus mengambil keputusan tersebut.

“Ini sama sekali bukan karena uang semata. Tapi lebih ke saya melihat adanya tantangan di depan. Saya bisa saja gagal dengan tantangan ini, kita tak pernah tahu itu tapi saya ingin memperjuangkan kesempatan ini,” ujar Kim yang pernah mengalami cedera panjang usai laga melawan Persija Jakarta ini.

Baca Juga: Jadwal Sholat Bogor Hari Ini Minggu 28 Februari 2021, Inilah Waktunya

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x