Siapa Pemain Baru Persib Bandung? Luis Milla: Butuh Pemain Anyar di Posisi Bek Kiri

18 Januari 2023, 17:37 WIB
Luis Milla menunggu pemain anyar untuk bek kiri Persib Bandung. /Instagarm @luismillacoach/

DESKJABAR - Luis Milla harus menerima nasib. Pemain anyar untuk posisi bek kiri belum bisa didaratkan manajemen tim Persib Bandung.

Sampai saat ini, belum ada wajah baru yang disodorkan manajemen tim untuk memenuhi keinginan Luis Milla.

Pemain berinisial AP yang sempat diucapkan bos Persib Bandung, belum juga bergabung dalam latihan wajib yang digeber Luis Milla.

Belum ada kejelasan apakah AP akan bergabung dalam waktu dekat atau saat Maung Bandung menjalani laga away melawan Madura United, Jumat 20 Januari 2023.

Baca Juga: Persib Bandung Minim Fasilitas Berlatih, Luis Milla tak Ambil Pusing, Targetkan Poin Tiga

Luis Milla tidak tahu perkembangan

Luis Milla mengakui dirinya belum mendapatkan kejelasan tentang pemain anyar yang akan datang ke Persib Bandung. 

"Soal pemain baru saya tidak tahu perkembangannya," kata Luis Milla pada wartawan, Rabu 18 Januari 2023.

"Yang saya tahu, klub sedang berusaha mencari pemain di posisi bek kiri yang saya butuhkan," sambung mantan pelatih timnas Indonesia.

Pasca David Rumakiek dan Zalnando harus naik meja operasi karena patah kaki, Persib tidak memiliki bek kiri murni.

Usaha menambal kelemahan itu sudah dilakukan Luis Milla dengan menggeser Frets Butuan untuk beroperasi di bek kiri.

Baca Juga: Luis Milla: Persib Bandung Harus Juara, Meski Persaingan Liga 1 Tanpa Promosi dan Degradasi

Luis Milla pun berteriak ingin suntikan pemain anyar di posisi bek kiri untuk memperkuat Persib Bandung menghadapi gempuran lawannya di putaran kedua Liga 1.

"Sungguh, kami butuh pemain di posisi tersebut. Cukup satu pemain saja untuk posisi bek kiri," ucap Luis Milla.

Kehadiran pemain anyar di posisi bek kiri sangat mendesak. Karena di posisi itulah kelemahan Maung Bandung.

Luis Milla berharap secepatnya manajemen tim mendaratkan pemain anyar untuk posisi yang dibutuhkannya saat ini.

Baca Juga: Persib Bandung vs Madura United di Mata Victor Igbonefo, Tim Maung Bandung Tetap Waspada

"Kami masih menantikan kemungkinan pemain datang dan bergabung bersama tim," tukas Luis Milla.

"Semoga ada bek kiri dengan kualitas bagus tiba dan bergabung bersama kami," sambung pelatih berpaspor Spanyol.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara

Tags

Terkini

Terpopuler