Kualifikasi Piala Asia 2023, Tim Kuwait, Rekor Skor Dunia dan Kenangan Tampil di Piala Dunia 1982

12 Juni 2022, 06:50 WIB
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Klok (kiri) melakukan tendangan penalti ke arah gawang Timnas Kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/tom. /ADITYA PRADANA PUTRA/ANTARA FOTO

DESKJABAR – Lanjutan babak kualifikasi turnamen sepakbola Piala Asia 2023, dimana pada Group A, posisi Indonesia belum aman karena tim Kuwait menang atas Nepal 4-1.

Pada kualifikasi Piala Asia 2023, tim Kuwait mengingatkan pernah mencatat rekor skor dunia, dan kenangan tampil pada Piala Dunia 1982 di Spanyol,  

Tim Kuwait merupakan salah satu kekuatan utama sepakbola Asia, asal Timur Tengah, yang pernah tampil pada Piala Dunia dan menjadi juara Piala Asia.

Baca Juga: Diabetes, Jantung, Kanker dan Penyakit Kronis Lainnya, Bisa Dicegah Hanya dengan Sayuran Murah Ini

Pada ajang Piala Asia, tim Kuwait tercatat menjadi finalis pada tahun 1976 dan menjadi juara tahun 1980.

Ada pun rekor skor kemenangan, pernah diraih Kuwait ketika mengalahkan Bhutan dengan skor 20-0 pada pertandingan kualifikasi Piala Asia tahun 2000.

Tim Kuwait ketika melumat Bhutan 20-0, pada kualifikasi turnamen sepakbola Piala Asia 2000. YouTube mohamed ashkanani

Kala itu, skor kemenangan yang diperoleh Kuwait tahun 2000 itu merupakan rekor dunia. Namun kemudian dipecahkan lagi oleh Australia yang melumat Samoa Amerika 31-0 pada tahun 2001.

Baca Juga: Pemeriksaan Kesehatan Jemaah Calon Haji Jawa Barat, Semuanya Non Risti

Tim sepakbola Kuwait memiliki kostum khas warna biru atau merah putih merah, dimana bendera negara mereka berwarna kombinasi hijau, putih, merah, dan hitam, mirip Palestina.

Puncak penampilan tim Kuwait, adalah pada Piala Dunia 1982 di Spanyol. Namun Kuwait tersingkir pada babak penyisihan Group IV, dimana juga terdapat tim kuat Inggris, Prancis, dan Cekoslovakia

Apalagi sudah umum, pada zaman lalu, tim asal Asia dan Timur Tengah masih langganan kalah pada Piala Dunia, sehingga hanya “penggembira” pada Piala Dunia.

Baca Juga: Pemandangan Indah Jalan Tol Cisumdawu, Jatinangor, Sumedang, Dahulu Banyak Kuburan Dipindahkan

Pada pertandingan Group IV Piala Dunia 1982, tim Kuwait melakukan debut dengan menahan imbang Cekoslovakia 1-1 pada 17 Juni 1982, namun kemudian kalah telak dari Prancis 1-4 pada 21 Juni 1982, dan pada pertandingan terakhir kalah dari Inggris hanya 0-1.

Namun pasca tampil pada Piala Dunia 1982, kiprah tim Kuwait umumnya langsung “tenggelam” lagi dalam berbagai turnamen sepakbola internasional.

Nama tim sepakbola Kuwait baru muncul lagi pada kualifikasi Piala Asia tahun 2000, karena mereka menang 20-0 atas Bhutan.

Baca Juga: Klasemen Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Posisi Indonesia Belum Aman, Usai Kuwait Kalahkan Nepal

Pada sejarah Piala Asia, tim Kuwait lolos tampil pada tahun 2015, 2011, 2004, 2000, 1996, 1988, 1984, 1980, 1976, dan 1972.

Ada pun merek kostum yang pernah digunakan tim sepakbola Kuwait, yaitu Erreà Italia (kini sejak tahun 2017), Uhlsports Jerman (tahun 2014-2016), Kappa Italia (2012-2013), Burrda Swiss (2009-2011), Saller Jerman (2003-2008), Umbro Inggris (2001-2002), Kelme Spanyol (1997-2001), Grand Sport Thailand (1992-1997), dan Puma Jerman Barat (1980-1991). ***

 

 

 

 

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler