Jadwal Semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2022 Hari Ini, Kevin Marcus dan Fajar Rian Lawan Pemain Cina

11 Juni 2022, 06:24 WIB
Dua pasangan ganda putra Kevin Sanjaya - Marcus Gideon dan Fajar Alfian - Rian Ardianto akan melawan pemain asal Cina di babak semifinal BWF Daihatsu Indonesia Masters 2022, inilah jadwal lengkapnya hari ini. /Instagram @kevin_sanjaya/


DESKJABAR - Inilah jadwal lengkap pertandingan semifinal BWF Daihatsu Indonesia Masters 2022 hari ini, pasangan Kevin Sanjaya - Marcus Gideon dan Fajar Alfian - Rian Ardianto akan melawan pemain asal Cina.

Duet Minions Kevin Sanjaya - Marcus Gideon yang menempati unggulan pertama akan melawan pasangan Liang Wei Keng - Wang Chang di Istora Senayan Jakarta, Sabtu 11 Juni 2022.

Sementara pasangan Fajar Alfian - Muhammad Rian Ardianto yang menempati unggulan kelima BWF Daihatsu Indonesia Masters 2022  bertemu dengan non unggulan He Ji Ting - Zhou Hao Dong.

Baca Juga: Hasil Laga Daihatsu Indonesia Masters 2022 Hari ini, Tiga Gim Anthony Ginting Kalahkan Lee Zii Jia Malaysia

Selain Kevin - Marcus dan Fajar - Rian, Indonesia juga akan menurunkan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan pasangan ganda putri Apriyani Rahayu - Siti Fadia di babak semifinal ini.

Anthony Ginting yang menempati unggulan keempat akan menantang unggulan pertama asal Denmark Viktor Axelsen.

Sementara pasangan Siti Fadia - Apriyani yang menempati unggulan ketujuh akan bertemu dengan unggulan keenam asal Malaysia Tan Pearly - Thinaah Muralitharan.

Baca Juga: Live Score Daihatsu Indonesia Masters 2022, Kevin Marcus Susul Apriyani Siti Fadia dan Anthony ke Semifinal

Pada pertandingan perempat final kemarin Kevin - Marcus mengalahkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei - Nur Izzuddin dari Malaysia 10-21, 21-11, 21-18.

Fajar Alfian - Rian Ardianto menumbangkan wakil Taiwan Lee Yang - Wang Chi-Lin 21-15, 21-18.

Anthony Ginting lolos ke semifinal usai tumbangkan Lee Zii Jia dari Malaysia melalui pertarungan tiga game 18-21, 21-16, 21-15.

Kemudian pasangan Apriyani Rahayu - Siti Fadia Silva Ramadhanti ke semifinal setelah menyingkirkan unggulan kedua dari Korea Selatan Lee So Hee - Shin Seung Chan 15-21, 21-16, 21-16.

Baca Juga: GRATIS KODE REDEEM FF 11 Juni 2022: Ada Senjata Demage Tinggi Anti Meleset M1887, AWM, SPAS12, M1014, KAR98K

Sedangkan dua wakil Indonesia lainnya gagal maju ke semifinal yaitu ganda campuran Rinov Rivaldy - Pitha Haningtyas dan ganda putri Febby Valencia - Ribka Sugiarto.

Rinov Rivaldy - Pitha Haningtyas dihentikan oleh pasangan Thailand Supak Jomkoh-Supissara Paewsampran 13-21, 14-21.

Sementara Febby Valencia - Ribka Sugiarto harus mengakui keunggulan Jeong Na Eun - Kim Hye Jeong dari Korea selatan setelah kalah 16-21, 18-21.

Baca Juga: PANGANDARAN: Inilah 4 Tempat Wisata Body Rafting yang Mengasyikan, Cek Tiket dan Lokasi

Berikut jadwal lengkap semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2022 mulai pukul 12.00 WIB:

1. Ganda Campuran, Zheng Si Wei - Huang Ya Qiong (2/Cina) vs Seo Seung Jae - Chae Yu Jung (5/Korea Selatan)

2. Ganda Putri, Chen Qing Chen - Jia Yi Fan (1/Cina) vs Jeong Na Eun - Kim Hye Jeong (Korea Selatan)

3. Ganda Campuran, Thom Gicquel - Delphine Delrue (Prancis) vs Supak Jomkoh - Supissara P (Thailand)

4. Ganda Putri, Siti Fadia - Apriyani (7/Indonesia) vs Tan Pearly - Thinaah Muralitharan (6/Malaysia).

5. Tunggal Putra, Chou Tien Chen (3/Taiwan) vs Loh Kean Yew (8/Singapura).

6. Tunggal Putra, Viktor Axelsen (1/Denmark) vs Anthony Ginting (4/Indonesia).

7. Tunggal Putri, Ratchanok Intanon (5/Thailand) vs Han Yue (Cina).

8. Ganda Putra, Marcus Gideon -Kevin Sanjaya (1/Indonesia) vs Liang Wei Keng-Wang Chang (Cina).

9. Tunggal Putri, Chen Yu Fei (1/Cina) vs He Bing Jiao (6/Cina).

10. Ganda Putra Fajar Alfian - Muhammad Rian Ardianto (5/Indonesia) vs He Ji Ting - Zhou Hao Dong (Cina).***

 

 

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: BWF.tournamensoftware.com

Tags

Terkini

Terpopuler