Inilah Jadwal Lengkap Persib di Liga 1 2021 Seri Ketiga, Persija Jakarta Jadi Lawan Pertama Persib Bandung

7 November 2021, 20:21 WIB
Persib Bandung akan memulai laga seri ketiga Liga 1 2021 melawan Persija Jakarta, Sabtu 20 November 2021 /Persib.co.id/

 

DESKJABAR - Persib Bandung akan mengawali laga perdananya di seri ketiga kompetisi BRI Liga 1 2021-2022, bertarung melawan musuh bebuyutan Persija Jakarta pada Sabtu 20 November 2021 pukul 21.0 WIB.

Pada seri ketiga ini, Persib Bandung akan menjalani enam pertandingan yaitu menghadapi Persija, Persiraja, Arema FC, Madura United, Persebaya dan ditutup lawan Persib.

Pada seri kedua, Persib Bandung sukses meraih poin sempurna yaitu 15 poin dari lima pertandingan yang djialani dengan memetik lima kemenangan secara beruntun. 

Baca Juga: WASPADA, BMKG Ingatkan November Ada Potensi Terjadi Bencana Hidrometeorologi di Jawa Barat Akibat La Nina

Baca Juga: BBMKG Catat Ada 26 Gempa Bumi Terkini Disebabkan Oleh Aktivitas Sesar Sumatera, di Aceh dan Sumatera Utara

Lima kemenangan itu diraih setelah menumbangkan Bhayangkara FC 2-0, PSS Sleman 4-2, PSIS Semarang 1-0, Persipura Jayapura 3-0 dan Persela Lamongan 3-1.

Dengan tambahan 15 poin ini, Persib Bandung di klasemen sementara saat ini berada di posisi kedua dengan  25 poin dari 11 pertandingan dengan mencatat tujuh kali menang dan 4 kali imbang.

Sementara puncak klasemen ditempati Bhayangkara FC dengan 28 poin hasil dari sembilan kali menang, satui kali imbang dan satu kali kalah.

Baca Juga: BBMKG Catat Ada 26 Gempa Bumi Terkini Disebabkan Oleh Aktivitas Sesar Sumatera, di Aceh dan Sumatera Utara

Baca Juga: Berita Terbaru Vanessa Angel dan Febri Ardiansyah yang Alami Kecelakaan, Ini Anjuran Polri untuk Masyararakat

Pada perhelatan seri ketiga Liga 1 2021 ini, PT LIB mengumumkan Jawa Tengah dan Yogyakarta tetap akan menjadi tempat pelaksanaan pertandingan.

Dengan demikian maka empat stadion yang digunakan pada seri kedua, akan kembali digunakan untuk seri ketiga ini.

Adapun empat stadion yang akan digunakan seri ketiga Liga 1 2021 adalah Stadion Maguwoharjo di Sleman,Stadion Sultan Agung di Bantul, Stadion Manahan di Solo dan Stadion Moch Soebroto di Magelang.   

Baca Juga: Gempa Bumi Terkini Guncang Padang Sidempuan: Ini Informasi Lengkap Dari BMKG

Baca Juga: LANJUTAN Mencari Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Ahli Forensik Menyesalkan TKP Sudah Diacak-acak

Jadwal lengkap pertandingan Persib seri ketiga kompetisi BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022 

1. Persib vs Persija Sabtu 20 November 2021 pukul 21.0 WIB

2. Persiraja vs Persib, Rabu 24 November 2021 pukul 20.45 WIB

3. Persib vs Arema FC, Minggu 28 November 2021 pukul 20.45 WIB

4. Madura United vs Persib, Sabtu 4 Desember 2021 pukul 20.45 WIB

5. Persib vs Persebaya, Rabu 8 Desember 2021 pukul 20.45 WIB

6. Persik vs Persib, Minggu 12 Desember 2021 pukul 17.00 WIB.***

 

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler