Bayern Munchen vs PSG, Neymar Dipastikan Tampil, Paredes Yakin PSG Raih Hasil Positif

6 April 2021, 11:56 WIB
Logo PSG. /Istimewa /


DESKJABAR
 - Leg pertama 8 besar Liga Champions, Kamis 8 April 2021, akan mempertemukan finalis tahun lalu Bayern Munchen vs Paris Saint Germain (PSG).

Pertandingan akan berlangsung di Allian Arena markas Bayern Munchen, pertandingan antara Bayern Munchen vs PSG akan tayang langsung di SCTV pada Kamis 8 April 2021, pukul 02.00 WIB.

Jelang bertamu ke markas Bayern Munchen, PSG mendapatkan kabar baik setelah pulihnya Neymar dari cidera.

Baca Juga: Presiden Malioboro Berpulang, Tagar Maiyah Berduka Jadi Trending Twitter

Neymar dipastikan akan tampil menghadapi Bayern Munchen, seperti yang dipersiapkan oleh pelatih PSG Mauricio Pochettino melalui akun Twitter Paris Saint Germain.

“Dia mampu berlatih dengan level tinggi selama dua pekan terakhir. Dia butuh bermain,” ungkap Mauricio Pochettino.

Dilihat dari statistik sepertinya Bayern Munchen lebih diunggulkan kala menjamu PSG.

Baca Juga: PT Pos Indonesia Bongkar Dugaan Penyelewengan Keuangan Anak Perusahaan, Kini Ditangani Kejati Jabar

Dari lima laga terakhir Bayern Munchen berhasil mengalahkan PSG 4 kali dan hanya kalah sekali.

Sedangkan PSG dari lima laga terakhir hanya mampu menang sekali dari Bayern yaitu pada tahun 2017.

Terakhir PSG kalah 0-1 dari Bayern di final Liga Champions 2020.

Baca Juga: NTT Berduka, 128 Orang Meninggal Dunia Akibat Banjir dan Tanah Longsor

Meskipun begitu, pemain PSG Leandro Paredes yang tidak bisa tampil melawan Bayern, karena suspensi sangat optimistis rekan setimnya bisa meraih hasil positif di Munich.

Seperti dikutip DeskJabar.com dari unggahan akun Twitter Paris Saint Germain pada Selasa 6 April 2021. “Saya yakin rekan se tim saya bisa meraih hasil bagus di Munich, dan semoga saya bisa kembali berlaga di Leg kedua,” ungkap Paredes.

Bayern Munchen tengah dalam performa terbaik kala akan menjamu PSG, dalam lima pertandingan terakhir Bayern Munchen tak terkalahkan di liga Domestik.

Baca Juga: Para Petani di Jawa Barat Disarankan Menggunakan Campuran Pupuk Organik untuk Pulihkan Kesuburan Tanah

Bayern Munchen menepati peringkat pertama klasemen sementara Bundesliga dengan raihan 64 poin.

Sedangkan tim tamu PSG, akhir-akhir ini sedang tidak konsisten, dari 5 pertandingan terakhir, PSG hanya mampu meraih kemenangan 2 kali, 2 kali kalah, dan 1 kali imbang.

PSG berada di peringkat kedua Klasemen sementara Ligue 1 dengan raihan 63 poin, berjarak 3 poin dari Lille di peringkat pertama.

Baca Juga: Real Madrid vs Liverpool Leg Pertama Perempat Final Liga Champion, Zinedine Zidane Percaya Diri

Menjamu PSG, Bayern Munchen tidak akan mengeluarkan striker andalan mereka Robert Lewandowski, karena mengalami cidera lutut di pertandingan sebelumnya.

Perkiraan susunan pemain:

Bayern Munchen : Neuer; Pavard, Sule, Alaba, Davies, Roca, Goretzka, Waras, Muller, Gnabry, Choupo-Moting

Pelatih: Film Hansi

Baca Juga: PERAWATAN MOBIL, Inilah Manfaat Kaca Film Mobil dan Jenis-Jenisnya

Paris Saint Germain : Navas, Kehrer, Marquinhos, Kimpembe, Diallo, Gueye, Herrera, Di María, Neymar, Mbappe, Kean

Pelatih: Mauricio Pochettino ***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Twitter PSG

Tags

Terkini

Terpopuler