BNI Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan Mulai dari Pemberian Sembako, Santunan, Hingga Mudik Gratis

- 7 April 2024, 14:30 WIB
BNI adalah Safari Ramadan 2024 yang menargetkan penyaluran 78.000 paket sembako dan santunan kepada masyarakat di 17 wilayah kerja BNI. Program ini difokuskan di daerah dengan penduduk mayoritas muslim di sekitar outlet BNI.
BNI adalah Safari Ramadan 2024 yang menargetkan penyaluran 78.000 paket sembako dan santunan kepada masyarakat di 17 wilayah kerja BNI. Program ini difokuskan di daerah dengan penduduk mayoritas muslim di sekitar outlet BNI. /

DESKJABAR - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali menunjukkan komitmennya dalam berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan dengan menyelenggarakan berbagai program.

Program yang merupakan bagian dari implementasi tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) BNI ini merupakan wujud nyata kepedulian BNI terhadap masyarakat, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah.

Salah satu program utama BNI adalah Safari Ramadan 2024 yang menargetkan penyaluran 78.000 paket sembako dan santunan kepada masyarakat di 17 wilayah kerja BNI. Program ini difokuskan di daerah dengan penduduk mayoritas muslim di sekitar outlet BNI.

Baca Juga: Bantu Pejuang Umat, BAZNAS Berangkatkan Marbot dan Guru Ngaji Mudik Gratis

"Program Safari Ramadan merupakan kegiatan tahunan BNI yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi, membangun kebersamaan, dan berbagi kepada masyarakat sekitar," kata Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo.

Lebih lanjut Okki mengatakan, BNI menjalin sinergi dengan berbagai pihak dalam penyelenggaraan program ini, termasuk BUMN penyedia paket sembako seperti Bulog, RNI, dan PPI, serta rekanan mitra laku pandai BNI yaitu Agen46.

"Sinergi ini diharapkan dapat memperluas jangkauan program dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat yang membutuhkan," imbuh Okki.

Selain Safari Ramadan, BNI juga berpartisipasi dalam Safari Ramadan BUMN 2024 yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN. BNI ditunjuk untuk melaksanakan kegiatan Pasar Murah di 40 kota/kabupaten di seluruh Indonesia.

"Pasar Murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau," ujar Okki.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x