Anda Belum Punya Rumah? Jangan Khawatir Prabowo akan Bangun 3 Juta Rumah Subsidi

- 14 Maret 2024, 08:00 WIB
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 13 Maret 2024. Ia merespo dengan baik rencana Prabowo-Gibran bangun 3 juta rumah subsidi.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 13 Maret 2024. Ia merespo dengan baik rencana Prabowo-Gibran bangun 3 juta rumah subsidi. /ANTARA/Mentari Dwi Gayati/

 

DESKJABAR - Rencana pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang akan membangun sebanyak 3 juta rumah subsidi di seluruh Indonesia disrepon dengan baik oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

Basuki mengatakan program tersebut bagus untuk mengatasi permasalahan backlog atau kekurangan rumah yang saat ini mencapai 12,7 juta rumah.

Namun begitu Basuki mengaku pihaknya hingga saat ini belum ada pembicaraan apapun terkait rencana atau program Prabowo Gibran membangun 3 juta rumah sunsidi tersebut.

“Belum ada obrolan. Belum dibahas. Dulu program Pak Jokowi 1 juta rumah, itu sudah kami capai lebih dari 1 juta rumah,” katanya kepada wartawan di Kantor Kementerian PUPR di Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.

Baca Juga: Food Estate Tidak Gagal, di Kalimantan Tengah KIni Mulai Panen

Baca Juga: WADUH! Kantor KPU Maluku Tenggara Dibakar Orang Tak Dikenal

“Kalau ada program 3 juta rumah saya kira bagus, tetapi itu belum dibahas,” katanya lagi.

Basuki Hadimuljono mengatakan program pembangunan 3 juta rumah program Prabowo Gibran akan berdampak pada peningkatan anggaran yang cukup besar.

Biaya pembangunan 1 unit rumah subsidi untuk masyarakat berpenghasilan rendah saat ini mencapai Rp144 juta, dan menyerap anggaran sebesar Rp144 triliun.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x