Presiden Jokowi Melantik Budi Arie Setiadi Jadi Menkominfo di Istana Negara, Berikut Biografi Singkatnya

- 17 Juli 2023, 18:33 WIB
Presiden Jokowi menyalami Budi Arie Setiabudi setelah dilantik dirinya menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika di Istana Merdeka, Senin, 17 Juli 2023.
Presiden Jokowi menyalami Budi Arie Setiabudi setelah dilantik dirinya menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika di Istana Merdeka, Senin, 17 Juli 2023. /Instagram @jokowi/

DESKJABAR – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Budi Arie Setiadi menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) di Istana Negara Jakarta pagi tadi Senin, 17 Juli 2023.

Budi Arie Setiadi dilantik Presiden Jokowi menjadi Menkominfo, setelah sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT).

Diketahui, masih di Istana Merdeka Jakarta, Presiden Jokowi juga melantik Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika pada Kabinet Indonesia Maju, untuk sisa masa jabatan 2019 – 2024.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 57 Akan Segera Ditutup, Tunggu Apalagi Segera Klik Gabung Gelombang

Selain itu, Presiden Jokowi juga melantik Wakil Menteri Luar Negeri, Pahala Nugraha, Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Paiman Raharjo, Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rosan Perkasa Roeslani dan Wakil Menteri Agama, Syaiful Rahmat.

Kemudian Presiden Jokowi juga melantik Djan Faridz dan Gandi Sulistiyanto Soeherman sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden.

Pelantikan berlangsung khidmat dan dihadiri sejumlah menteri Indonesia Maju dan undangan serta para istri pejabat yang baru dilantik Presiden Jokowi.

Budi Arie Setiadi dilantik berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 62/P Tahun 2023, Tentang Pengangkatan Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Baca Juga: Kapolres Subang Berganti, Netizen : Semoga Kasus Subang 2021 Terungkap

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Instagram @jokowi indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah