BNI Dukung Pemerintah Melalui Program Graduasi KUR Prakerja untuk Tingkatkan Jumlah Pelaku Wirausaha

- 7 Juli 2023, 19:00 WIB
BNI mendukung pemerintah untuk meningkatkan jumlah pelaku mirausaha, melalui Program graduasi KUR Prakerja
BNI mendukung pemerintah untuk meningkatkan jumlah pelaku mirausaha, melalui Program graduasi KUR Prakerja /BNI/

"BNI memiliki komitmen yang kuat untuk mendukung Pemerintah dalam meningkatkan kualitas dan jumlah wirausaha di Indonesia melalui program graduasi KUR Prakerja," ujar Okki.

Menurut Okki, BNI akan berkomitmen untuk terus memberikan solusi perbankan yang inklusif, baik dalam hal transaksi maupun pembiayaan, bagi para alumni Kartu Prakerja dengan menghadirkan layanan KUR BNI mulai dari Super Mikro, Mikro, hingga KUR Kecil.

Baca Juga: Program Kampus Mengajar: Membangun Masa Depan Melalui Pendidikan di Daerah Terpencil

Lalu, Okki pun mencontohkan,  dengan para Alumni Program Kartu Prakerja yang merupakan pengusaha baru dapat mengajukan KUR Super Mikro untuk tambahan modal usaha. Skema KUR Super Mikro ini memiliki perbedaan dengan skema KUR pada umumnya karena tidak mensyaratkan minimal lama usaha.

Meski demikian, calon penerima KUR Super Mikro yang belum memiliki usaha selama 6 bulan diwajibkan mengikuti program pelatihan atau pendampingan usaha.

"Ke depannya BNI akan terus berupaya memberikan solusi perbankan end-to-end bagi para alumni Prakerja, baik dalam hal transaksi maupun pembiayaan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan inklusi keuangan dan kualitas wirausaha di Indonesia, ujarnya.***

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah