Angkutan Lebaran 2023, Ini Skema Arus Mudik dan Balik Jalan Tol di Utara Jawa Barat

- 8 April 2023, 14:07 WIB
/Google Maps

DESKJABAR – Manajemen lalu-lintas untuk angkutan Lebaran 2023 berupa skema arus mudik dan arus balik di jalan tol wilayah Jawa Barat. Skema itu berupa one way (satu arah), contra flow (lawan arus), dan ganjil genap untuk kendaraan pribadi.

 

Kabarnya, pengaturan ganjil genap tersebut merupakan keputusan bersama yang disepaki Ditjen Hubdat Kementerian Perhubungan serta Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR. Juga tertuang skema manajemen lalu-lintas dan arus balik Lebaran 2023.

Skema tersebut diantaranya one way, contra flow, ganjil-genap, di beberapa ruas jalan tol. Sepertinya, pengaturan itu terjadi pada wilayah ruas jalan tol di Jawa Barat.

Baca Juga: Kecewa! Bobotoh tidak Boleh Hadir Saat Persita vs Persib, Maung Bandung Kekurangan Suntikan Motivasi

Sistem pengaturan

 

Soal pengaturan lalu-lintas untuk arus mudik dan balik Lebaran 2023 itu, diinformasikan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, pada Sabtu, 8 April 2023.

Melalui Instagram @dishubjabar, pada Sabtu, 8 April 2023 disebutkan, pengaturan one way sudah berlaku sejak 5 April 2023.

Untuk skema one way (satu arah) : pada ruas Km 72 Tol Cikampek sampai KM 414 Kalikangkung

Arus mudik, Selasa 18 April 2023 pukul 14.00-24.00 WIB.

Rabu-Jumat, 19-21 April 2023, pukul 08.00 WIB sampai 24.00 WIB.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru 8 April 2023, Cepetan Klaim Celana Angel Putih dan Item Gokil Lain Hari Ini

Arus balik Periode 1 :

  • Senin, 24 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Selasa, 25 April 2023, pukul 08.00 WIB sampai Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00 WIB.

Arus balik Periode 2 :

  • Sabtu, 29 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Minggu, 30 April 2023, pukul 08.00-24.00 WIB
  • Senin, 1 Mei 2023, pukul 08.00 sampai Selasa 2 Mei 2023 pukul 08.00 WIB

Untuk contra flow (lawan arus) : KM 47 Tol Karawang Barat sampai KM 72 Cikampek

Arus mudik :

  • Selasa, 18 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Rabu-Jumat, 19-21 April 2023, pukul 08.00-24.00 WIB

Arus balik Periode 1 :

  • Senin, 24 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Selasa, 25 April 2023, pukul 08.00 sampai Rabu, 26 April 2023 pukul 24.00 WIB

Arus balik Periode 2 :

  • Sabtu, 29 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Minggu, 30 April 2023, pukul 08.00-24.00 WIB
  • Senin, 1 Mei 2023 pukul 08.00 WIB sampai Selasa, 2 Mei 2023 pukul 08.00 WIB.

 Baca Juga: Peserta Pesantren Ramadhan di Masjid Al Haqq Bumi Asri Mekarrahayu Kabupaten Bandung, Membludak

Untuk ganjil genap : Mulai KM 47 tok Karawang Barat sampai KM414 Kalikangkung :

Arus mudik :

  • Selasa, 18 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Rabu-Jumat, 19-21 April 2023, pukul 08.00-24.00 WIB

Arus balik Periode 1 :

  • Senin, 24 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Selasa, 25 April 2023, pukul 08.00 WIB sampai Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00 WIB

Arus balik Periode 2 :

  • Sabtu, 29 April 2023, pukul 14.00-24.00 WIB
  • Minggu, 30 April 2023, pukul 08.00-24.00 WIB
  • Senin, 1 Mei 2023, pukul 08.00 sampai Selasa, 2 Mei 2023 pukul 08.00 WIB

Disebutkan, penerapan ganjil genap selama angkutan Lebaran 2023 :

  • Mobil penumpang, bus, dan angkutan barang, dengan nomor kendaraan ganjil dilarang melintas pada tanggal genap.
  • Mobil penumpang, bus, dan angkutan barang, dengan nomor kendaraan genap dilarang melintas pada tanggal ganjil.

Baca Juga: Ngebreak, Nostalgia Ngabuburit dan Nunggu Sahur di Bandung, Cirebon, dan Cimahi Ketika Ramadhan

Yang bebas pada tanggal tersebut

Kendaraan yang tidak dikenai pengaturan lalu-lintas selama angkutan Lebaran 2023, adalah :

  1. Orang-orang Lembaga Pemerintah Indonesia, meliputi presiden, MPR dan DPR, Perwakilan Daerah, Ketua Mahkamah Agung, Ketua Dewan Konstitusi, Ketua Komisi Yudisial, menteri dan pimpinan lembaga pemerintah dan non-kementerian.
  2. Pejabat negara asing dan tamu negara
  3. Kendaraan dinas plat nomor merah, TNI, dan Polri,
  4. Pemadam kebakaran
  5. Ambulance
  6. Kendaraan umum plat kuning
  7. Kendaraan listrik
  8. Kendaraan tanda khusus pembawa disabilitas
  9. Angkutan barang. ***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @dishubjabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x