Suasana Ceria Berubah Duka, Mobil Bak Terbuka Masuk Jurang: INNALILLAHI, 5 Meninggal 20 Terluka

- 11 Februari 2023, 11:25 WIB
 Mobil pikap Mitsubishi L 300 yang meluncur tak terkendali masuk jurang di jalan Tutugan, wilayah Desa Jintung, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen Jawa Tengah, Jumat 10 Februari 2023 petang.
Mobil pikap Mitsubishi L 300 yang meluncur tak terkendali masuk jurang di jalan Tutugan, wilayah Desa Jintung, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen Jawa Tengah, Jumat 10 Februari 2023 petang. /Tangkapan layar TikTok @amell lestari/

Seorang saksi, Astri Irawati (29) salah satu korban selamat mengisahkan detik-detik kecelakaan maut yang dialaminya, sepulang berwisata dari Pantai Pitris Ayah.

Sampai di turunan Desa Jintung, tutur Astri, jalan menurun mobil bukannya ngerem malah melaju kencang seperti tak terkendali. Semua penumpang pun histeris mengucap takbir: "Allahuu Akbar, Allahu Akbar!"

Baca Juga: Serial Open BO, Kisah Penulis Skenario FTV Bertemu Wanita Cantik, Tayang Mulai 12 Februari 2023

"Saya ingatnya itu pas lagi jalan menurun. Mobil kok enggak ngerem tapi malah tambah kenceng. Tiba-tiba saya terlempar ke luar," kisah Astri sambil terbaring di ruang ICU PKU Muhammadiyah Gombong.

Astri sendiri mengalami luka-luka di beberapa bagian tubuhnya. Tapi Astri bersyukur nyawanya masih selamat dari kecelakaan maut tersebut.

Mobil meluncur kencang tak bisa direm

Sementara itu Tanuri (48) sopir mobil pikap maut menuturkan, awalnya mobil yang dia kemudikan berjalan pelan. Namun sesaat sebelum TKP di jalan yang menurur mobil tidak bisa direm sehingga melaju kencang.

"Sebelumnya saya jalan pelan mas, tapi pas di jalan menurun mobil kok tiba-tiba gak bisa di rem terus melaju kencang gak bisa dikuasai, tau-tau saya kelempar dari kursi sopir," ujar Tanuri dikutip dari tvonenews.com .

Menurut Tanuri, mobil miliknya dalam kondisi sehat, rem berfungsi dengan normal. Tanuri juga mengatakan, dirinya sudah biasa lewat jalur selatan Kebumen membawa buah kelapa.

Baca Juga: HEBAT! 8 Universitas di Ciayumajakuning Dapat Peringkat Level Nasional dan Asia dari EduRank Amerika Serikat

Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Tejo Suwono membenarkan terjadinya kecelakaan maut itu. Lokasi kecelakaan  persisnya di jalan Tutugan, wilayah Desa Jintung, Kecamatan Ayah, Kebumen. Rute jalan menghubungkan Desa Jintung dengan Desa Karangbolong di Kecamatan Buayan.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah