Pegiat Media Sosial Ade Armando Dianiaya di Tengah Aksi Demo Mahasiswa Aliansi BEM SI

- 11 April 2022, 17:02 WIB
Pegiat media sosial yang juga dosen Universitas Indonesia Ade Armando dianiaya di tengah aksi demo mahasiswa, Senin 11 April 2022.
Pegiat media sosial yang juga dosen Universitas Indonesia Ade Armando dianiaya di tengah aksi demo mahasiswa, Senin 11 April 2022. /Antaranews.com/

DESKJABAR - Pegiat media sosial yang juga dosen Universitas Indonesia, Ade Armando dianiaya massa saat mengikuti aksi demo mahasiswa di depan gedung DPR RI, Senin 11 April 2022.

Ade Armando dianiaya sekumpulan massa yang diduga bukan dari kelompok mahasiswa yang sedang melakukan aksi demo.

Seperti dilaporkan Antaranews.com, Ade Armando dianiaya di tengah aksi demo hingga ia tersungkur ke aspal. Bahkan celana panjang yang dikenakannya hilang.

Saat amukan massa tersebut Ade mencoba melindungi kepala dan badannya yang tersungkur ke tanah.

Baca Juga: Demo BEM SI 11 April, Ada Remaja Pembawa Senjata Tajam Ditangkap Polisi di Depan Gedung DPR

Ade dievakuasi ke tempat yang lebih aman dijauhkan dari kerumunan aksi demo.

Hingga saat ini, kondisi massa di depan gedung DPR RI masih belum kondusif.

Seperti diberitakan sebelumnya, Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) berencana menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI.

Aliansi yang terdiri dari BEM sejumlah perguruan tinggi di Indonesia ini membawa sejumlah tuntutan.

Berikuti tuntutan BEM SI dalam demo tersebut.

Baca Juga: Tidak Hanya di DPR, Aksi Demo Mahasiswa 11 April 2022 di Bandung, Simak 8 Tuntutan Mahasiswa pada Pemerintah

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x