Akidi Tio Beri Bantuan Covid 2 Triliun Ternyata Hoax, Bohong dan Palsu, Seluruh Warga Indonesia Kena Prank

- 2 Agustus 2021, 18:28 WIB
Keluarga Akidi Tio menyerahkan bantuan covid 2 triliun, ternyata hoax, bohong dan palsu
Keluarga Akidi Tio menyerahkan bantuan covid 2 triliun, ternyata hoax, bohong dan palsu /

 

DESKJABAR- Akidi Tio kembali menjadi perbincangan di dunia maya. Setelah sebelumnya warganet bangga dan kagum atas bantuan covid Rp 2 Triliun, kini malah mencemoohkannya karena sumbangan itu hoax, bohong, palsu.

Bahkan dibeberapa media sosial disebutkan seluruh warga Indonesia kena prank oleh keluarga Akidi Tio.

Puncaknya Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan mengamankan dua orang perwakilan keluarga pemberi dana hibah asal Kabupaten Langsa, Aceh, senilai Rp2 triliun untuk penanggulangan COVID-19 masyarakat Sumatera Selatan.

Baca Juga: Greysia Polii, Biodata, dan Agama Pebulutangkis Andalan Tim Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini, Senin 2 Agustus 2021, Elsa Anindita Dibawa Kabur oleh Ricky

Mereka adalah Heriyanti selaku anak perempuan almarhum Akidi Tio dan dr. Hardi Darmawan (dokter pribadi keluarga almarhum) yang berhubungan langsung dalam rencana pemberian dana tersebut kini diperiksa secara intensif di Mapolda Sumatera Selatan, Senin.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumsel Komisaris Besar Polisi Hisar Siallangan di Palembang, Senin, bahwa keduanya diperiksa untuk dimintai keterangan terkait dengan kepastian uang senilai Rp2 triliun sebab sampai saat ini uang tersebut belum ada, padahal sudah jatuh tempo pencairan.

"Semestinya hari ini sudah ada uang tersebut. Akan tetapi, saat kami tunggu sampai pukul 14.00 WIB uang tersebut belum ada di rekening giro Bank Mandiri milik mereka. Oleh karena itu, kami panggil mereka untuk dimintai kejelasan," kata Kombes Pol. Hisar Siallangan.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x