Kartu Prakerja Gelombang 47, Jadi Gelombang Terakhir Tahun 2022, Akan Segera Ditutup Hari Ini, Segera Daftar!

28 Oktober 2022, 06:52 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 ditutup hari ini Jumat, 28 Oktober 2022 /Instagram@prakerja.go.id/

 

DESKJABAR – Kartu Prakerja gelombang 47, menjadi gelombang terakhir di tahun 2022, dan pendaftarannya akan segera ditutup hari ini, anda yang belum daftar, segera lakukan pendaftaran.

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47, merupakan pamungkas di tahun 2022, akan segera ditutup hari ini Jumat, 28 Oktober 2022 pukul 11.59 WIB, masih ada waktu dan kesempatan beberapa jam ke depan, untuk segera lakukan pendaftaran.

Ditutupnya pendaftaran Kartu Parkerja gelombang 47 nanti malam, dan menjadi gelombang terakhir program prakerja, dengan skema semi bansos di tahun 2022, maka disarankan anda segera lakukan pendaftaran.

Berikut merupakakan panduan untuk anda yang akan daftar Kartu Prakerja gelombang 47 dilansir DeskJabar.com dari www prakerja.go.id sebagai berikut:

Baca Juga: Fitnah, Tanda Akhir Jaman Dunia Berada di Puncak Krisis, Ini Penjelasan Buya Zulkifli Muhammad

Persiapkan terlebih dahulu data diri KTP, KK, alamat E-mail dan Nomor Ponsel yang masih aktif digunakan.

1. Buka Web www.prakerja.go.id di hand phone, laptop atau PC komputer.

2. Log-in lewat akun prakerja atas nama peserta, apabila sudah punya akun sendiri.

3. Apabila belum memiliki akun, buat akun prakerja terlebih dahulu dengan mengisi username dan password.

4. Aktifkan pengaturan lokasi, centang lambang gembok di dashboard alamat situs.

5. Verifikasi data diri diantaranya, e- KTP masukan Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga (KK) dan tanggal lahir, lalu klik “Lanjut”.

Baca Juga: Pemerintah Provinsi Jawa Barat Dukung Bandung West Java Arts Festival, Akan Dimeriahkan Seribu Penari

6. Lengkapi data diri seperti:

- Nama lengkap sesuai KTP
- Nama ibu kandung
- Status bekerja
- Status perkawinan
- Pendidikan terakhir
- Topik pelatihan yang diminati
- Jenis kelamin
- Jumlah tanggungan keluarga
- Alamat sesuai KTP
- Dan alamat tempat tinggal

Selanjutnya klik “Lanjut”

7. Proses selanjutnya verifikasi KTP dengan menggunakan foto KTP dan foto diri (Selfie) dengan diambil langsung dari camera ponsel.

Baca Juga: Jadwal French Open 2022 Hari Ini 28 Oktober 2022: Ada 3 Wakil Indonesia yang Akan Berlaga di Perempatfinal

8. Verifikasi Nomor Ponsel, Klik “Kirim”

9. Masukan kode OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor ponsel kamu, Klik “Verifikasi”.

10. Isilah “Pernyataan Pendaftar”, lalu klik “OKE”.

11. Lalu Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar ( ada sekitar 27 pertanyaan yang harus dijawab dengan benar).

12. Klik “Mulai Tes” dan anda peserta ikuti tesnya sampai selesai.

13. Pilih gelombang yang sesuai, lalu klik”Gabung”. tunggu beberapa saat, maka setelahnya akan muncul persetujuan prakerja yang berisi beberapa pernyataan.

14. Klik “Saya Menyetujui”, kemudian tunggu beberapa saat maka akan ada notifikasi melalui SMS dan e-mail setelah penutupan gelombang ( lolos tidaknya).

Tunggu apalagi, daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 ditutup hari ini, dan merupakan kesempatan terakhit di tahun 2022, selamat mencoba, semoga berhasil.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Instagram @prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler