Kang Emil Pertimbangkan Mengunjungi Habib Rizieq Shihab

- 11 November 2020, 14:57 WIB
Ridwan Kamil pertimbangkan silaturahmi ke Habib Rizieq Shihab
Ridwan Kamil pertimbangkan silaturahmi ke Habib Rizieq Shihab /purwakartanews.pikiran-rakyat.com/

DESKJABAR – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan mempertimbangkan untuk bersilaturahmi dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, apalagi home base-nya tidak hanya di Jakarta, namun di Bogor juga ada.

Menurutnya, silaturahmi itu tidak mengenal dengan siapa saja harus dilakukan.

"Kepada siapa pun kita wajib bersilaturahmi, ada rencana atau tidak ada rencana, belum saya putuskan," katanya di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu, 11 November 2020, seperti dikutip dari RRI.

Baca Juga: Segera Evaluasi Pembelajaran Jarak Jauh. Ini Alasannya

"Kalau dari sisi markasnya tidak hanya di Petamburan FPI itu, tapi juga di Bogor kalau tidak salah. Jadi, saya nanti pertimbangkan (silaturahmi)," ujarnya.

Kalau silaturahmi Kang Emil dengan Habib Rizieq terwujud, maka dia akan menjadi kepala daerah kedua yang bertemu dengannya, sejak kepulangannya dari Arab Saudi, Selasa, 10 November 2020.

Sebelumnya pada Selasa malam, Gubernur DKI, Anies Baswedan melakukan silaturahmi kepada Habib Rizieq di kediaman Imam Besar tersebut di kawasan Petamburan, Jakarta Barat.

Pertemuan itu terjadi setelah kepulangan Habid Rizieq Shihab, yang tiba di Bandara Soekarno Hatta, Selasa jam 10.00 WIB.

Baca Juga: Sebanyak 356 Pesantren Lolos ke Audisi Tahap II OPOP. Hadiahnya Menggiurkan

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah