RS Jasa Kartini Tasikmalaya Rayakan Ulang Tahun Ke-27, Ini Kata Pj Walikota Cheka Virgowansyah

- 9 Maret 2024, 16:00 WIB
Foto ilustrasi. Rumah Sakit Jasa Kartini Tasikmalaya merayakan ulang tahunnya yang ke-27 hari ini, Sabtu, 9 Maret 2024.
Foto ilustrasi. Rumah Sakit Jasa Kartini Tasikmalaya merayakan ulang tahunnya yang ke-27 hari ini, Sabtu, 9 Maret 2024. /PRIATIM PRMN/EDI MULYANA/

DESKJABAR - Bagi masyarakat Kota Tasikmalaya khususnya dan Priangan Timur pada umumnya, boleh jadi sudah tak asing bila mendengar salah satu rumah sakit swasta terkenal di Kota Santri bernama RS Jasa Kartini.

Bahkan, warga Tasikmalaya menyebut rumah sakit yang memiliki bangunan bertingkat dengan warna khas hijau itu dengan sebutan "JK" atau kependekan dari Jasa Kartini.

Hari ini Sabtu, 9 Maret 2024, rumah sakit yang berlokasi di pusat Kota Tasikmalaya, tepatnya di Jalan Otto Iskandardinata No 15 Tasikmalaya merayakan ulang tahunnya yang ke-27.

Baca Juga: Promo Berkah Ramadan di Indomaret Hari Ini, Belanja Apa Saja Dapat THR Rp15 Ribu, Berlaku Hingga 15 Maret 2024

RS Jasa Kartini yang lahir pada 9 Maret 1997, dalam perjalanannya terus melakukan pembenahan, pengembangan termasuk pembangunan infrastruktur terlebih ketika dilakukan perubahan lembaga kepemilikan dari Yayasan Karsa Abdi Husada menjadi PT. Karsa Abdi Husada.

Sejalan waktu, RS Jasa Kartini yang dilengkapi 198 TT itu, kini telah memiliki beragam fasilitas dan layanan yang dibutuhkan masyarakat seperti palayanan gawat darurat, pelayanan rawat jalan (Poliklinik), palayanan rawat inap/RITL, dan pelayanan kamar operasi.

Berikutnya pelayanan penunjang medik, pelayanan/peralatan khusus, pelayananan penunjang non medik, serta pelayanan fasilitas umum seperti mushola, area parkir, ATM, ruang menyusui, dan lainnya.

Selain itu, sejak tahun 2019, RS Jasa Kartini mendapat pengakuan dari pemerintah pusat sebagai penyelenggara layanan kesehatan yang telah memenuhi standar pelayanan kesehatan dengan keluarnya Sertifikat Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit Indonesia dengan predikat Paripurna.

Kini, RS Jasa Kartini terus berusaha meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sesuai visinya yakni "Menjadi Rumah Sakit Kebanggaan masyarakat Kota Tasikmalaya dan Sekitarnya.

Baca Juga: Kerupuk Mama Muda Dapat Endorse dari Presiden Joko Widodo, 'Cara Memberi Namanya Bagus Sekali'

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Instagram @rsjasakartini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x