'Jumat Curhat' : Kompol Iwan Jadi Khatib dan Imam di Masjid Jami Abdullah Shobir PJI Tasikmalaya

- 1 Maret 2024, 16:45 WIB
Suasana diskusi ringan bertajuk Jumat Curhat antara jajaran Polsek Indihiang Polres Tasikmalaya Kota dengan DKM Masjid Jami Abdullah Shobir PJI, JuUmat, 1 Maret 2024.
Suasana diskusi ringan bertajuk Jumat Curhat antara jajaran Polsek Indihiang Polres Tasikmalaya Kota dengan DKM Masjid Jami Abdullah Shobir PJI, JuUmat, 1 Maret 2024. /Dindin Hidayat/DeskJabar.com/


DESKJABAR
- Ada suasana yang tak biasa menjelang sholat Jumat di Masjid Jami Abdullah Shobir Perum Pondok Jati Indah, Kelurahan Penyingkiran, Kecamatan Indihiang Kota Tasikmalaya Jumat, 1 Maret 2024.

Khatib Jumat yang biasanya dibawakan ustadz, ulama atau tokoh agama, kali ini yang naik mimbar adalah sosok penegak hukum dari kepolisian Republik Indonesia (Polri) yakni Komisaris Polisi (Kompol) H. Iwan yang merupakan Kapolsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota, Polda Jawa Barat.

Meski Kompol Iwan merupakan anggota kepolisian, namun dalam menyampaikan khutbah Jumat siang itu dengan tema seputar keimanan (tauhid) terlihat sangat fasih dengan gaya bahasa sederhana, santai, namun mudah dicerna.

Mengenakan peci warna hitam, sang khatib tampak begitu mudah menjelaskan arti atau penjelasan dari kutipan-kutipan ayat Al-quran yang dibawakannya.

Baca Juga: MURAH BANGET, Mumpung Ada Promo Harga Heran, Ayo Belanja Hemat di Yogya, Ikan Gurame Hanya Rp15.950/Ekor

Syukur Nikmat

Dalam salah satu uraiannya khutbahnya, ia berpesan kepada jemaah untuk tidak lupa beryukur atas segala nikmat yang telah diberikan Allah SWT kepada umat muslim.

Karena menurutnya, nikmat yang diberikan sang pencipta tak pernah bisa dihitung oleh siapapun termasuk Rasulullah SAW.
"Jangankan sekaliber kita, sekaliber Nabi dan Rasulpun tidak bisa menghitung nikmat Allah SWT karena saking banyaknya," ujar Kompol Iwan.

Dan dari sekian banyak nikmat Allah itu, kata ia, ada satu nikmat yang harus benar-benar disyukuri dan harus berterima kasih kepada Allah SWT yakni nikmat iman.

"Nikmat iman adalah nikmat yang akan mengantarkan kita semua didalam kehidupan ini kedalam kebahagian hingga akherat kelak," kata pria asli Tasikmalaya ini.

Usai ceramah khutbah kedua, Kompol Iwan pun kemudian memimpin jamaah untuk melaksanakan Sholat Jumat.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x