Hebat, Dinsos Kabupaten Tasikmalaya Raih Penghargaan dari Kementerian PPA

- 17 Januari 2024, 19:47 WIB
Dinas Sosial PPKBP3A Kabupaten Tasikmalaya menerima penghargaan anugerah Parahita Ekapraya dari kementerian perempuan dan perlindungan anak pada tahun 2023 lalu
Dinas Sosial PPKBP3A Kabupaten Tasikmalaya menerima penghargaan anugerah Parahita Ekapraya dari kementerian perempuan dan perlindungan anak pada tahun 2023 lalu /Abdul Latif/DeskJabar,com

 

 

DESKJABAR - Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya melalui Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Perlindungan Perempuan dan Anak (PPKBP3A) meraih penghargaan dari Kementerian Perempuan dan Perlindungan Anak.

Penghargaan yang diterima Dinas Sosial PPKBP3A dari Kementerian Perempuan dan Perlindungan Anak tersebut merupakan yang kedua kalinya dengan penghargaan yang sama.

Tahun 2023 lalu, Dinas Sosial PPKBP3A meraih anugerah Parahita Ekapraya dengan kategori Pratama dan diterima pihak Kabupaten Tasikmalaya pada Bulan Desember 2023 lalu.

Penghargaan tersebut diperoleh Dinas Sosial PPKBP3A Kabupaten Tasikmalaya karena berhasil dalam pembangunan pengarusutamaan gender pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.

Baca Juga: Usai Kompak Jadi Timses Prabowo, Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi Bakal Bermusuhan: Kok Bisa?

Baca Juga: Tasik Makin Heboh, Hadiah Sayembara Damaikan Keluarga Suryana Ditambah Jadi Lebih Rp250 Juta: Ada Nomor WA

"Alhamdulillah kami menerima penghargaan yang kedua kalinya dari kementerian perempuan dan perlindungan anak. Sebuah prestasi yang patut dibanggakan," kata Kepala Dinas Sosial PPKBP3A Kabupaten Tasikmalaya, Opan Sopian Selasa 16 Januari 2023.

Penghargaan tersebut kata Opan Sopian menjadi motivasi untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Sebelumnya pada tahun 2009 lalu, Kabupaten melalui Dinas Sosial juga menerima penghargaan yang sama dari kementerian perempuan dan perlindungan anak.

Dan pada tahun 2023, Dinas Sosial PPKBP3A Kabupaten Tasikmalaya kembali menerima penghargaan tersebut dari kementerian perempuan dan perlindungan anak.

Anugerah Parahita Ekapraya (APE) sendiri merupakan penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia kepada Kantor atau lembaga dan Pemda atas keberhasilan dan prakarsa dalam pencapaian Pembangunan Pengarusutamaan Gender, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak di Pusat dan Daerah.

Baca Juga: Progres Terkini Tol Getaci di Kota Tasikmalaya, Ini Kata Sekda Ivan Dicksan

Ada beberapa indikator yang menjadi penilaian kementrian perempuan dan perlindungan anak dalam menentukan daerah mana yang layak menerima penghargaan anugerah Parahita Ekapraya tersebut.

Indikator tersebut meliputi 7 prasyara Pengarusutamaan Gender (PUG) yang antara lain, komitmen, kebijakan, kelembagaan, SDM dan anggaran, alat atau tool, data gender dan partisipasi masyarakat serta pelaksanaan perencanaan dan penganggaran yang responsif gender.

Opan Sopian mengatakan Dinas Sosial memberikan pelayanan yang sama kepada semua lapisan masyarakat Kabupaten Tasikmalaya baik laki laki atau pun perempuan.

Artinya dalam memberikan pelayanan sosial semuanya mendapatkan hak yang sama dan tidak membeda-bedakan antara urusan laki laki dan juga perempuan.

"Dinas Sosial PPKBP3A memiliki komitmen untuk terus memberikan pelayanan yang maksimal kepada semua lapisan masyarakat di kabupaten Tasikmalaya tanpa membeda-bedakan gender," kata Opan Sopian.***

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x