Jelang Penutupan Jalur Pendakian Gunung Gede Pangrango, Inilah Peringatan dari BBTNGGP untuk Pendaki  

- 21 Desember 2023, 09:41 WIB
Gunung Gede Pangrango memiliki ketinggian 3.026 mdpl terletak di tiga Kabupaten di Jawa Barat, yakni Kabupaten Bogor, Sukabumi, dan Cianjur.
Gunung Gede Pangrango memiliki ketinggian 3.026 mdpl terletak di tiga Kabupaten di Jawa Barat, yakni Kabupaten Bogor, Sukabumi, dan Cianjur. /Instagram @bbtn_gn_gedepangrango/

 


DESKJABAR
 -  Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) menjelang ditutupnya semua jalur pendakian mulai 31 Desember 2023 hingga 31 Maret 2024 mengeluarkan surat edaran peringatan kewaspadaan.

Surat edaran peringatan BBTNGGP ditujukan kepada calon pendaki, masyarakat, pengelola pariwisata, pengunjung wisata dan penggiat alam bebas Nomor 20/BBTNGGP/Tek/B/12/2023 tanggal 11 Desember 2023, Tentang Peringatan Kewaspadaan Kegiatan Pendakian Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Tujuan dari surat edaran yang ditandatangani Kepala Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Sapto Aji Prabowo adalah sebagai berikut ;

Baca Juga: DIJAMIN SERU, Bosan Touring ke Tempat yang Itu-itu Saja, Coba Jajal Perjalanan ke Pantai Sayang Heulang Garut

  1. Menambah peralatan dan perlengkapan bagi para pendaki sebagai antisipasi turunnya hujan dan cuaca lebih lembab.
  2. Kondisi Gunung Gede Pangrango saat ini dalam keadaan Level I (normal) sumber: Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi.
  3. Jauhi kawah dengan jarak radius 1,5 kilometer untuk menghindari terjadinya potensi gas beracun.
  4. Pengunjung Taman Nasional Gunung Gede Pangrango tetap memperhatikan dan mematuhi prosedur pendakian yang telah ditentukan.

Sementara Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Hendra Gunawan juga mengingatkan kepada para pendaki untuk mewaspadai aktifitas 7 gunung di Jawa Barat, salah satunya Gunung Gede Pangrango pada musim penghujan.

Baca Juga: TOL Getaci Terkini, Desa di Garut Ini akan Diguyur Uang Rp 142 Miliar pada 21 dan 22 Desember 2023

"Meskipun aktivitas 7 gunung di Jawa Barat masih level I (normal), masyarakat dihimbau tidak melakukan pendakian di gunung - gunung tersebut," katanya.

Adapun 7 gunung di Jawa Barat yang harus diwaspadai oleh masyarakat adalah, Gunung Tangkuban Perahu, Gunung Gede, Gunung Guntur, Gunung Papandayan, Gunung Galunggung, Gunung Salak, dan Gunung Ceremai. 

Fakta - fakta menarik Gunung Gede Pangrango

Beberapa fakta menarik yang menjadi pemikat pengunjung untuk melakukan aktifitas pendakian, rekreasi, dan healing ke Gunung Gede Pangrango adalah;

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @bbtn_gn_gedepangrango


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x