MERIAH, Festival Literasi Alam (FLA) Pertama di Garut Jawa Barat, Ada Aneka Lomba dan Jelajah Kebun

- 17 September 2023, 14:18 WIB
Festival Literasi Alam pertama diselenggarakan di Kota Garut dengan tujuan utama mendekatkan peserta dengan alam sambil berliterasi.
Festival Literasi Alam pertama diselenggarakan di Kota Garut dengan tujuan utama mendekatkan peserta dengan alam sambil berliterasi. /Dok. Yayasan Anglia/

Camat Tarogong Kidul, Akhmad Mawardi, mengaku  bangga dan mengapresiasi kegiatan Festival Literasi Alam yang digelar Yayasan Anglia dan Paguyuban Duta Baca Garut di Villa Bumi Rancamaya, Desa Sukabakti Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut.

“Sebetulnya saya sulit untuk berkata-kata, karena hampir 11 tahun saya jadi camat di tujuh kecamatan, baru menemukan kegiatan yang seperti ini yang luar biasa,” ujar Ahmad Mawardi.

Baca Juga: BENARKAH Ada Saksi Kasus Subang 2021 Jalani Tes DNA, Siapakah Dia? Dokter Hastry : DNA tak Bisa Dibohongi

Menurutnya, salah satu konsep untuk membangun karakter bangsa termasuk untuk generasi penerus, salah satunya bagaimana menyiapkan literasi, apalagi literasi alam yang disiapkan dan harus bisa mendongkrak psikomotorik anak, berinteraksi langsung mempelajari alam.

Kegiatan ini, kata Ahmad, merupakan ide dan gagasan yang sangat luar biasa dari Dr.H. Endang Juhari, SH, MH, selaku pemilik villa dan penanggung jawab acara dan dari Yayasan Anglia, termasuk dibantu dari Paguyuban Duta Baca Garut. 

“Insya Allah, kedepan bisa terus dikembangkan. Ini inovasi yang luar biasa, dan ini harus kita support, InsyaAllah saya pun kedepan punya target sasaran, kedepan ini mau seperti apa mengembangkannya. Kalau tadi melihat peserta, dengan sosialisasi yang minim tapi antusiasnya luar biasa, membanggakan bagi saya,” tuturnya.

Baca Juga: Tabung Gas Mendesis dan Mengeluarkan Bau, Inilah Cara Mengatasinya yang Mudah dan Aman

Menurut penggagas FLA Garut, DR.H. Endang Juhari,  kegiatan FLA sesuai ekspetasi dan mimpinya, karena alam lah yang mengajarkan kehidupan dengan kebenaran bukan pembenaran.. 

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x