TAK Ada Konfrontasi di Kasus Subang 2021, Ada Saksi Diperiksa Berulang-Ulang, Kemanakah Tujuannya?

- 14 September 2023, 07:29 WIB
Pasca pemeriksaan marathon kepada 3 saksi utama kasus Subang 2021, apakah akan ada konfrontasi antara saksi satu dengan yang lain, ataukah langsung penetapan tersangka?
Pasca pemeriksaan marathon kepada 3 saksi utama kasus Subang 2021, apakah akan ada konfrontasi antara saksi satu dengan yang lain, ataukah langsung penetapan tersangka? /kasapafmonline.com/

DESKJABAR – Banyak netizen berharap dalam pemanggilan dan pemeriksaan saksi-saksi untuk pengungkapan kasus Subang 2021 yang telah berjalan sejak 1 Agustus 2023, akan ada upaya pemeriksaan konfrontasi atau konfrontir di antara saksi-saksi. Namun hingga pemeriksaan terakhir Jumat, 8 September 2023, tidak ada pemeriksaan konfrontir.

Yang sebaliknya terjadi adalah adanya pemeriksaan marathon hingga 2 kali yakni Jumat 1 September 2023 dan Jumat 8 September 2023 kepada 2 saksi utama kasus Subang 2021 yakni Yosef dan Danu. Sementara saksi Yoris diperiksa secara marathon sekali pada Jumat 1 September 2023.

Baca Juga: 2 JEJAK Pelaku Kasus Subang 2021 yang Dikejar Polisi dan Ternyata Meleset, Ada Penangkapan Terduga

Pemeriksaan kepada Yosef, Danu, dan Yoris dalam pengungkapan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang tersebut, tercatat menjadikan saksi yang paling banyak diperiksa. Bahkan menurut kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat, pemerksaan kepada kliennya itu merupakan pemeriksaan sekitar yang ke-20 kalinya sejak awal pemeriksaan tahun 2021.

Kemudian yang menjadikan pertanyaan, dan ini juga yang jadi pertanyaan pengamat kasus Subang 2021, Anjas Asmara, kemana tujuan pemeriksaan saksi berulang-ulang hingga 20 kali. Padahal, menurut sumber yang bergerak dibidang kriminalitas, hanya pemeriksaan pertama lah yang dinilai keterangan saksi sangat relevan dengan kasus.

Apalagi, ternyata pemeriksaan terakhir yang dilakukan Polda Jabar pada Jumat 1 September dan jumat 8 September 2023, tidak ada pemeriksaan konfrontir, seperti yang banyak diharapkan netizen.

Alasan netizen, karena sejak awal pengungkapan kasus Subang 2021 yang telah menewaskan Ibu Tuti (55) dan Amel (23), banyak keterangan-keterangan saksi yang janggal dan berbeda satu sama lain di antara para saksi, terutama di antara saksi-saksi utama.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x