INILAH Rencana 3 Tol Dalam Kota Bandung, Terkoneksi dengan 6 Ruas Jalan Tol, Tol Getaci Terkoneksi DI SINI

- 29 Juni 2023, 13:44 WIB
Inilah  rencana pembangunan 3 jalan tol dalam kota Bandung atau BIUTR, yang akan terkoneksi ke 6 jalan tol, termasuk ke TOL Getaci.
Inilah rencana pembangunan 3 jalan tol dalam kota Bandung atau BIUTR, yang akan terkoneksi ke 6 jalan tol, termasuk ke TOL Getaci. /Facebook PRFM/

DESKJABAR- Nantinya NS Link yang rencananya mulai dibangun pada tahun 2024, akan terkoneksi dalam jaringan Tol Dalam Kota Bandung atau Bandung Intra Urban Toll Road (BIUTR). Jaringan jalan tol yang terdiri dari 3 ruas jalan tol tersebut, nantinya akan terkoneksi dengan 6 ruas jalan tol, termasuk dengan Tol Getaci yang akan langsung terkoneksi.

Jaringan jalan tol dalam kota Bandung atau BIUTR tersebut akan dimulai pembangunan fisiknya pada tahun 2024, dengan rencana pembangunan NS Link ruas Pasirkoja hingga Pusdai. Atau tahun bersamaan dengan rencana dimulainya pembangunan fisik Tol Getaci dari Gedebage hingga Ciamis.

Baca Juga: JUSUF Hamka Bakal Bangun Tol Dalam Kota Bandung pada 2024, INILAH Rutenya, akankah Terkoneksi Tol Getaci?

Kepastian pembangunan segmen NS Link sudah dikemukakan Pemkot Bandung pada Februari lalu dan kembali ditegaskan pengusaha jalan tol, Jusuf Hamka.

Jusuf Hamka yang jug abos PT PT Citra Marga Nusaphala Persada, yang juga membangun Tol Cisumdawu yang segera beroperasi penuh, kepada wartawan mengatakan bahwa tahun depan pihaknya akan mulai membangun ruas tol dalam kota Bandung atau NS Link sepanjang 14,2 kilometer.

Pihak Pemkot Bandung sendiri seperti yang dikemukakan Walikota Bandung sebelumnya, Yana mulyana, menyatakan semua persiapan dan perizinan sudah rampung.

Jusuf hamka senrdiri mengemukakan bahwa pihaknya berharap pembangunan NS Link ini akan masuk ke dalam Proyek Strategis Nasional (PSN), sehingga proses pembebasan lahannya bisa dibantu oleh pemerintah pusat.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber Youtube Lucky's Dronie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x