72 Jamaah Calon Haji Asal Ciamis Dilepas, Bupati : Ini Kuota Tambahan dan Kloter Terakhir

- 21 Juni 2023, 19:05 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat melepas 72 calon jemaah haji kuota tambahan sekaligus kloter terakhir dari Kabupaten Ciamis di Gedung KH. Irfan Hielmy Rabu, 21 Juni 2023./youtube Diskominfo Ciamis.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat melepas 72 calon jemaah haji kuota tambahan sekaligus kloter terakhir dari Kabupaten Ciamis di Gedung KH. Irfan Hielmy Rabu, 21 Juni 2023./youtube Diskominfo Ciamis. /

DESKJABAR -  Sebanyak 72 calon jamaah haji tahun 1444H/2023 M asal Kabupaten Ciamis Jawa Barat dilepas keberangkatannya oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, di Gedung KH. Irfan Hielmy, Rabu, 21 Juni 2023.

Ke 72 calon jemaah haji itu tergabung dalam kloter 73 JKS dan merupakan kuota tambahan sekaligus menjadi kloter terakhir sehingga persiapannya sangat singkat dan cepat.

"Kuota tambahan ini ada 72 orang yang berangkat, ini luar biasa walaupun mungkin persiapannya sangat mendadak dalam waktu satu minggu baik perbekalan, pakaian, makanan namun alhamdulillah bisa selesai," ujar Bupati Herdiat.

Hadir dalam acara pelepasan tersebut unsur Forkopimda Ciamis, Kepala Kemenag Ciamis  H. Usep Saepudin Muhtar, serta tamu undangan lainnya.

 Baca Juga: Polres Ciamis Gelar Apel Kasat Kamling, Bupati Herdiat Sunarya dan Unsur Forkopimda Turut Hadir

Menjadi haji Mabrur dan Mabruroh

Mewakili pemerintah bupati mendoakan semua calon jemaah haji bisa melaksanakan ibadah dengan lancar dan kembali ke Tanah Air dengan selamat serta menjadi haji mabrur dan mabruroh. Ia juga berpesan agar para jemaah senantiasa menjaga stamina dengan baik.

"Atas nama pemerintah kami turut mendoakan semoga dapat melaksanakan segara rukun haji dengan lancar dan mudah-mudahan para jemaah semua dapat menjadi haji yang mabrur dan mabruroh," ucapnya.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: ciamiskab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x