Pasar Loak Jalan Astananyar, Surga Para Pemburu Barang Bekas Branded di Kota Bandung

- 10 Januari 2023, 11:20 WIB
Di Pasar loak Jalan Astananyar Kota Bandung, jika beruntung banyak barang lawas atau barang antik yang dijajakan para penjual.
Di Pasar loak Jalan Astananyar Kota Bandung, jika beruntung banyak barang lawas atau barang antik yang dijajakan para penjual. /DeskJabar/Dicky Harisman/

Baca Juga: Resep Bakmi Godog Jawa, Pedas Gurih nya Nendang Banget, Makyus Disantap Ketika Hujan, Begini Cara Membuatnya

Mereka tinggal datang ke Jalan Astananyar untuk langsung transaksi di jalur sat set, istilah para pedagang ini. (sat set diistilahkan untuk transaksi kilat mereka).

Karena para pedagang barang bekas di Jalan Astananyar rata-rata banyak juga yang berjualan secara order dari para penjual online di sosial media.

Kalaupun ada barang yang bagus biasanya dijual oleh para pedagang yang tidak memiliki akses ke sosial media ataupun barang nya sudah ada. Namun calon pembeli tak kunjung datang karena berhalangan.

Biasanya mereka menjual barang nya di lapak dengan harapan uang pembelian barang bisa diputar kembali.

Pasar Loak Jalan Astananyar biasanya bubar setelah pukul 13.00 WIB. Namun ada juga para penjual baju dan celana bekas serta perkakas yang bertahan lebih lama di pasar loak ini.

Salah satu pedagang di Jalan Astananyar mengaku selain menjual barang yang didapatkan dari bandar, dia juga membawa pesanan barang para penjual online.

Baca Juga: Wisata Camping Ground Pangalengan Bandung Ini Punya Panorama yang Bikin Takjub, Cocok Buat Healing Akhir Pekan

Alasannya, penjualan titipan ini lebih pasti nilai penjualannya karena sudah negosiasi terlebih dahulu melalui telpon, dibandingkan mereka harus tawar menawar dengan calon pembeli.

Jika anda beruntung, di pasar loak Jalan Astananyar ini juga anda bisa mendapatkan jam tangan, tas, sepatu branded dengan harga miring yang bisa dijual lagi dengan cara online. Tentu saja harganya bisa sampai puluhan kali lipat dari harga belinya.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x