Video VIRAL, DETIK-DETIK Longsor Di Ciherang, Sumedang Selatan Terekam Warga Sekitar Lokasi

- 15 Januari 2022, 19:31 WIB
Video detik-detik longsor Ciherang, Sumedang Selatan
Video detik-detik longsor Ciherang, Sumedang Selatan /Tangkapan layar Instagram @infotibandung/

DESKJABAR - Musibah longsor terjadi di Desa Ciherang, Kabupaten Sumedang hari ini Sabtu 15 Januari 2022 sekitar pukul 16:40 WIB.

Lokasi terjadinya longsor berada di Dusun Sukasari RT/RW 03/03 Desa Ciherang Kecamatan Sumedang Selatan.

Material Longsoran dikabarkan telah merusak sawah di sekitar lokasi dan menutupi aliran Sungai Cipongkor.

Dalam sebuah video viral di Instagram dan WhatsApp nampak detik-detik terjadinya longsor yang terekam warga tak jauh dari lokasi terjadinya longsor Ciherang, Sumedang Selatan.

Baca Juga: VIRAL, Video Polantas Ringkus Pemalak Mobil Di Perempatan Moh. Toha Kota Bandung

Dalam Video longsor Ciherang yang viral tersebut, terdengar suara warga yang panik melihat kejadian longsor yang ada di depan matanya.

Dalam video yang merekam proses terjadinya musibah longsor Ciherang tersebut, terlihat longsoran tanah bercampur air, yang bergerak menghantam dan menumbangkan pohon yang dilewatinya. 

DeskJabar.com mengutip video viral longsor Ciherang, Sumedang pada akun instagram @infotibandung berjudul "Detik-detik terjadinya longsor di Ciherang, Sumedang".

Dalam video longsor Ciherang dalam Reels Instagram itu, terdengar warga mengatakan "Wah ieu mah leuwih parah". (Wah ini lebih parah-red).

Baca Juga: Foto VIRAL, Ghozali Everyday Mendadak Kaya dari NFT Open Sea, Koleksi Orang Solo Ini Mencapai Nilai 1,4Miliar.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Instagram @infotibandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x