KASUS Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Kapolda Jabar Segera Rilis Tersangka, Giliran Tukang Surabi Diperiksa

- 16 Desember 2021, 20:03 WIB
 Guliran tukang surabi dan 3 pembeli dipanggil Polda untuk pengungkapan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang
Guliran tukang surabi dan 3 pembeli dipanggil Polda untuk pengungkapan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang / /kompilasi foto Antaranews dan DeskJabar

Baca Juga: SAMBIL MENUNGGU Pengumuman Tersangka Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Ini yang Dilakukan Yoris 

Dijelaskan Rohman Hidayat, sesuai keterangan Yosef bahwa pada 18 Agustus 2021 atau pada hari ditemukan Tuti dan Amel sudah menjadi mayat korban pembunuh ibu dan anak di Subang, Yosef berada di rumah istri muda Mimin Mintarsih.

Pada pagi hari, Yosef membeli surabi di dekat rumah bu Mimin, saat itu antri bersama tiga orang lain yang sama membeli surabi.

Lalu setelah membeli surabi, Yosef memang berniat untuk datang ke rumah Tempat Kejadian Perkara di Jalancagak untuk mengambil stik golf. Bahkan saat itu sebelum berangkat menelepon dulu kedi lapang Golf Poltak Lembang.

"Nah saksi tukang surabi itu menjelaskan bahwa memang saat itu Yosef berada di rumah bu Mimin dan pagi harinya membeli surabi," ujar Rohman Hidayat.

Baca Juga: VIRUS OMICRON Sudah Masuk ke Indonesia, Satgas Covid-19 Siapkan Tempat Ini Untuk Menghadapinya

Rohman Hidayat juga menerangkan selain tukang surabi dan kedi yang menyaksikan bahwa Yosef tidak berada di TKP, juga diterangkan oleh bu Mimin dan anak anaknya.

Semuanya menyatakan bahwa Yosef saat pembunuhan Subang terjadi berada di rumah bu Mimin.

Yakin tersangka bukan Yosef

Ketika ditanya mengenai keterangan Kapolda Jabar Suntana yang menyebut sudah diketahui tersanganya, Rohman Hidayat menyatakan bahwa memang penyidik sudah mengetahuinya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x