Ada Empat Kabupaten dan Kota di Jawa Barat Menjadi Sentra Vaksinasi

- 9 Agustus 2021, 17:53 WIB
Warga mendaftar vaksinasi COVID-19 di SDN 053 Cisitu, Bandung, Jawa Barat, Senin (9/8/2021). Pemerintah Provinsi Jawa Barat menargetkan 37 juta warga Jawa Barat telah mendapatkan vaksin pada Desember 2021 mendatang dengan rata-rata vaksinasi per hari yang mencapai sekitar 500 ribu dosis. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/rwa.
Warga mendaftar vaksinasi COVID-19 di SDN 053 Cisitu, Bandung, Jawa Barat, Senin (9/8/2021). Pemerintah Provinsi Jawa Barat menargetkan 37 juta warga Jawa Barat telah mendapatkan vaksin pada Desember 2021 mendatang dengan rata-rata vaksinasi per hari yang mencapai sekitar 500 ribu dosis. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/rwa. /RAISAN AL FARISI/ANTARA FOTO

DESKJABAR – Sebanyak empat kabupaten dan kota di Jawa Barat menjadi sentra vaksinasi Covid-19, sebagai upaya akselerasi pemulihan ekonomi.

Ada pun empat kabupaten dan kota dimaksud, adalah Karawang, Subang, Depok, dan Sukabumi, menjadi sentra vaksinasi Covid-19 Jawa Barat.

Satgas Pemulihan dan Transformasi Ekonomi Jabar bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa Barat dan Dunia Usaha sudah membuka sentra vaksinasi, dengan dilakukan di Karawang, Selasa, 9 Agustus 2021.

Ketua Harian Satgas Pemulihan dan Transformasi Ekonomi Jabar Ipong Witono, di Karawang, menyebutkan, yang diluncurkan adalah Sentra Vaksinasi Silih Tulung yang diadakan pada empat kabupaten/kota.

Baca Juga: Tahun Baru Islam 1 Muharram, di Bandung Ada Pihak Nyaris Melenyapkan Berdalih Nasionalisme Indonesia

Selain digelar di Karawang, kegiatan tersebut juga akan digelar di Kabupaten Subang, Kota Depok, dan Kabupaten Sukabumi.

Ia mengatakan, empat daerah tersebut dipilih menjadi lokasi kegiatan, karena empat daerah itu merupakan salah satu pusat pertumbuhan ekonomi Jawa Barat.

Menurut dia, Sentra Vaksinasi tersebut digelar untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi di wilayah Jawa Barat.

Untuk tahap pertama Sentra Vaksinasi Silih Tulung digelar Karawang pada 9 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x