163 CPNS Dikukuhan Menjadi PNS, Bupati Ciamis : Jika Tak Siap Saya Akan Memutuskan SK-nya

1 Maret 2023, 17:32 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat melantik 163 CPNS Menjadi PNS di Aula BKPSDM Kab. Ciamis, Rabu 1 Maret 2023 /ciamiskab.go.id/

DESKJABAR -  Sebanyak 163 CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat secara resmi dikukuhkan menjadi PNS. Bupati Ciamis Herdiat Sunarya secara resmi melantik dan menyerahkan SK PNS kepada 163 PNS tersebut.

Acara pengambilan sumpah PNS dan penyerahan SK PNS secara simbolis serta pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan fungsional tersebut dilakukan di Aula BKPSDM, Rabu 1 Maret 2023.

Baca Juga: Jawa Barat Waspada Flu Burung di Peternakan Unggas, Sudah Ditemukan di Cirebon dan Cimahi

Dalam sambutannya Bupati Herdiat Sunarya mengucapkan selamat kapada para PNS yang baru dilantik.

"Saya ucapkan selamat kepada bapak dan ibu semua yang baru saja secara resmi dilantik, dikukuhkan menjadi PNS, semoga dapat mengemban amanah dengan sebaik baiknya," ujar bupati.

Bupati Herdiat menuturkan bahwa menjadi PNS itu harus melalui berbagai tahapan dan pelantikan ini baru tahapan awal untuk berbakti kepada masyarakat yang sesungguhnya sebagai ASN.

Ia juga mengaku kehadiran para CPNS saat masa percobaan sangat membantu Pemerintah Kabupaten Ciamis.

"Ya, lebih dai 1 tahun masa percobaan sebagai CPNS, terus terang saya sangat merasa terbantu dengan kehadiran adanya saudara semua sebagai CPNS," ucap Herdiat.

Selain itu bupati juga mangajak kepada para PNS yang baru dilantik agar lebih fokus karena pemerintah daerah membutuhkan tenaga tenaga, inovasi, sinergitas, serta kolaborasi yang lebih terampil.

Dalam kesempatan tersebut bupati juga menyampaikan pentingnya kebersamaan dengan masyarakat karena tanpa itu ASN tak menjadi apa apa.

PNS Tak Siap Bupati akan Memutuskan SK

Ia juga menegaskan bagi PNS yang merasa ragu dan tidak siap, ia tak segan akan memutuskan SK nya.

Baca Juga: Makan Romantis Ala Jimbaran Bali di Pantai Serang, Kabupaten Blitar, Tak Kalah Serunya, Datang dan Buktikan

"Sehebat apapun kita, kita ASN tidak dapat menjadi apa apa tanpa adanya kebersamaan bersama masyarakat dan pada kesempatan ini saya titipkan kepada seluruh CPNS yang baru dikukuhkan untuk dapat melayani masyarakat dengan sebaik mungkin," tuturnya.

"Dan jika hari ini ada yang merasa ragu dan tidak siap maka hari ini juga saya secara tegas akan memutuskan SK nya," ujar bupati.

Pada acara tersebut Bupati Herdiat kembali mengucapkan rasa syukur dan apresiasi atas kinerja semua SKPD Kab. Ciamis karena kemarin dalam satu hari Pemkab Ciamis meraih 2 penghargaan yakni Piala Adipura dan Penganugerahan Standar Pelayanan Publik dari Ombusmen.

Penghargaan itu semua menurut bupati berkat kinerja semua pihak dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat.

Penganugrahan Adipura menurutnya merupakan penghargaan dari pemerintah pusat untuk masyarakat bukan untuk pemda. Dan itu membuktikan bahwa masyarakat Kabupaten Ciamis bisa betul betul menerapkan perilaku PHBS.

Berkaitan dengan itu, rasa bangga diucapkan bupati bahwasanya harus bangga menjadi masyarakat Ciamis.

"Pemda ini hanya sebagai fasilitator, mensuport, memotivator dan mendorong agar terciptanya kebersamaan dalam bergerak membangun Kabupaten Ciamis bersama masyarakat.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: ciamiskab.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler