RUSIA UKRAINA TERKINI, Presiden Ukraina Klaim 9.000 Tentara Rusia Tewas Sejak Invasi Pemicu Perang Dunia 3

- 3 Maret 2022, 15:25 WIB
Ukraina gunakan S-300 untuk menghalau pesawat Rusia
Ukraina gunakan S-300 untuk menghalau pesawat Rusia /Russian Ministry of Defense

DESKJABAR- Perang Rusia Ukraina banyak pengamat menyebut bahwa ini termasuk pemicu perang dunia 3, dimana Rusia terus menginvasi besar besaran terhadap Ukraina.

Rusia Ukraina terkini mengabarkan bahwa banyak tentara Rusia yang tewas sejak invasi militer ke Ukraina pemicu perang dunia 3 Rusia Ukraina.

Dalam perang Rusia Ukraina terkini disebutkan oleh sedikitnya 9.000 tentara Rusia tewas di medan perang saat menyerang Ukraina.

Baca Juga: Berorientasi Ramah Lingkungan, Pembiayaan BRI Pada Sektor Renewable Energy Tumbuh 19.1 Persen

Dilansir dari ABCNews Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengklaim bahwa hampir 9.000 tentara Rusia telah tewas sejak awal invasi. Pernyataan Presiden Zelenskyy itu disiarkan dalam berbagai televisi.

Presiden Zelenskyy menyebut wilayah Mykolayiv di Ukraina selatan mereka harus menggunakan puluhan helikopter untuk mengevakuasi tentara yang tewas dan terluka.

"Ukraina tidak ingin ditutupi dengan mayat Rusia. Katakan kepada komandan Anda bahwa Anda tidak ingin mati, kembali ke tempat asal Anda," ujar Presiden sebagaimana dikutip dari ABCNews.

Angka Ukraina sangat kontras dengan laporan Rusia tentang korbannya. Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan Rabu pagi bahwa 498 anggota layanan Rusia telah tewas dan 1.597 terluka sejak invasi dimulai.

Seperti diketahui, Rusia vs Ukraina perang dan memicu perang dunia 3 dimulai sejak 24 Februari 2022 lalu ketika Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan operasi militer khusus.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: abcnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x