Wisata murah ke Surabaya menggunakan Kereta Api dengan biaya dibawah Seratus ribu rupiah, mau?

- 16 Oktober 2023, 10:15 WIB
 Kereta Api Ekonomi Ekpress Kahuripan berhenti di Stasiun Madiun Jawa Timur, Senin 16 Oktober 2023 untuk menaikkan dan menurunkan penumpang
Kereta Api Ekonomi Ekpress Kahuripan berhenti di Stasiun Madiun Jawa Timur, Senin 16 Oktober 2023 untuk menaikkan dan menurunkan penumpang / Dicky Harisman/DeskJabar/

 

DESKJABAR - Bagi wisatawan low budget atau backpacker, untuk menjangkau kota-kota tujuan wisata biasanya selalu memperhitungkan estimasi biaya transportasi dan akomodasi.

Tak harus mewah yang penting aman dan nyaman. Tidur pun tak harus berkelas bintang yang penting nyaman. Alat transportasi murah dan nyaman di sebagian wilayah Indonesia saat ini adalah Kereta Api.

Bayangkan untuk menjangkau daerah wisata Yogyakarta dari Bandung saja, wisawatan cukup merogoh uang sebesar Rp 80.000.

Harga tiket kereta tersebut untuk kelas ekonomi AC dengan seat tegak 2-3 berkapasitas 106 orang dalam satu gerbong.

Baca Juga: Lebih Dari 8.000 Warga Kunjungi Masjid Al Jabbar Gunakan Jasa Kereta Api pada Akhir Pekan

Itu berarti, tak sampai Rp 200.000, wisatawan dari Bandung bisa backpackeran di kota Gudeg itu.

Bagi wisatawan yang belum tahu tiket murah ke Surabaya dari Bandung, ternyata ada satu cara untuk menjangkau ibu kota provinsi Jawa Timur ini dengan sangat murah. Tidak sampai di angka Rp 100.000.

Mau tahu caranya berwisata ke Surabaya dan kota disekitarnya dengan harga murah?

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x