Cockpit Band, Mus Mujiono, Vina Panduwinata Tampil di Event Bertajuk Lintas Melawai, Nostalgia di Akhir Juli

- 26 Juli 2023, 09:04 WIB
Vina Panduwinata dan Mus Mujiono, dua diantara penyanyi era 1980 an yang akan hadir di acara musik nostaljik Lintas Melawai, Nostalgia
Vina Panduwinata dan Mus Mujiono, dua diantara penyanyi era 1980 an yang akan hadir di acara musik nostaljik Lintas Melawai, Nostalgia /deskjabar/Dicky Harisman/

Beberapa event lomba pun digelar dalam acara yang akan digeber selama tiga hari dari 28 sampai 30 Juli 2023 lusa, seperti  Lomba Modern Dance, Fashion Show, Lomba Content Creator dan lomba foto.

Akan banyak kemeriahan dan kenangan yang akan ditampilkan di acara musik nostalgia ini, karena selain nama-nama penyanyi yang disebut di atas akan hadir juga grup band dan penyanyi lainnya di cara Lintas Melawai, Nostalgia seperti Kadri Mohamad (Makara Band), Melly Manuhutu, Cici Faramida & Siti Rahmawati, Otti Jamilus, Libels, Cockpit Band, Alumni Swara Maharddhika yang pastinya akan membawa suasana tontonan nostaljik.

Baca Juga: Ridwan Kamil Akan Mendapat Perlawanan Berat di Pilgub Jabar 2024: 6 Figur Ini Siap Menjegalnya!

Sebuah grup band sangat keren di Indonesia yang konstan mengangkat musik rock progresif akan dihadirkan di pentas musik ini.

Grup band bernama Cockpit yang dibangun pada era mendiang Freddy Tamaela ini menjadi band rock progresif yang dimiliki Indonesia selain Makara Band.

Meski tak tampil bersama bandnya, inspirator sekaligus frontman dari Makara Band, Kadri Mohamad dijadwalkan akan menemui para fans nya di panggung ini. Seru bukan?

Oh ya. Konser musik dan event komunitas ini dibagi dua, dari sore hingga pukul 19.00 malam dibuka untuk pengunjung tanpa harus membayar tiket masuk. Sedangkan tiket berbayar berlaku sejak pukul 19.00 sampai selesai.

Jangan sia-siakan kesempatan untuk bernostalgia di event musik nostalgia yang venue nya mengambil tempat di Jl. Sultan Hasanudin Dalam, Blok M Jakarta ini untuk melepas rindu pada suasana musik di era tersebut. ***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah