Penyanyi Malaysia, Sheila Majid, Kerja Kerasnya di Blantika Musik Indonesia Terbayar Kepopulerannya

- 2 Juli 2023, 21:28 WIB
Tiga Album Sheila Majid yang dirilis lewat format Compact Disk dan menjadi koleksi langka bagi pecinta musik di Indonesia,/Dicky Harisman
Tiga Album Sheila Majid yang dirilis lewat format Compact Disk dan menjadi koleksi langka bagi pecinta musik di Indonesia,/Dicky Harisman /

 

 

DESKJABAR - Dari sekian banyak penyanyi asal negeri Jiran Malaysia yang namanya populer di tanah air, Sheila Majid termasuk penyanyi yang beruntung mendapat banyak pecintanya.

Penyanyi kelahiran 3 Januari 1965 yang dikenal di Indonesia melalui lagu “Antara Anyer dan Jakarta” pada tahun 1986 ini melambung berkat lagu ciptaan almarhum Oddie Agam.

Padahal lagu “Antara Anyer dan Jakarta” sebetulnya adalah lagu milik Atiek CB yang dirilis pada tahun yang sama dengan penggarapan musik dipercayakan kepada musisi Erwin Gutawa sebagai music director.

Baca Juga: Persib Bandung Ditahan Imbang Madura United 1-1 di Liga 1 2023/2024, Tyronne Cedera pada Laga Debut  

Namun sekali lagi, pemilik nama lengkap Shaheila binti Abdul Majid ini benar-benar beruntung. Melalui suara tinggi namun lembut, lagu “Antara Anyer dan Jakarta”seperti memiliki keajaiban.

Kepopuleran lagu yang berada di album Emosi Sheila Majid bersamaan dengan lagu hits lainnya seperti “Sinaran” itu direspon pecinta musik Indonesia pada pertengahan dekade 1980 an dengan muncul di beberapa anak tangga lagu Indonesia populer di beberapa stasiun radio.

Konon lagu ini menjadikan Sheila Majid tak hanya dikenal di negaranya, Sheila menjadi salah satu penyanyi legendaris Indonesia yang kiprahnya tak pernah berhenti hingga saat ini. Tak hanya itu, Sheila Majid didaulat sebagai Ratu Jazz Malaysia.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x