WISATA Alam Legenda Kawah Kamojang Via Tol Getaci Dekat ke Pintu Tol Mana, ke Garut atau Majalaya?

- 21 Januari 2023, 06:26 WIB
Kawah Kamojang merupakan destinasi wisata alam yang sudah melegenda. Jika tol Getaci sudah beroperasi, wisata ke kawasan ini akan semakin mudah
Kawah Kamojang merupakan destinasi wisata alam yang sudah melegenda. Jika tol Getaci sudah beroperasi, wisata ke kawasan ini akan semakin mudah /Instagram @happy_hahn/

DESKJABAR – Siapa yang tidak kenal kawah Kamojang, destinasi wisata alam yang sudah legenda yang dikenal sejak lama.

Kawah Kamojang tidak hanya destinasi wisata alam tetapi juga wisata edukasi dan sejarah, karena kawasan ini adalah bukti sejarah perkembangan pengelolaan sumber energi yang terjadi di Indonesia sejak zaman Belanda.

Kawasan ini lokasinya ada di Jalan Samarang Garut, Cisarua, Kecamatan Samarang Garut. Untuk mencapai destinasi wisata alam ini akan semakin mudah dan cepat jika nantinya tol Getaci sudah beroperasi.

Baca Juga: DAFTAR Desa di Garut yang Terkena Proyek Tol Getaci, serta Lokasi Pintu Tol dan Tujuannya

Apalagi rute ke kawasan ini akan menjadi pembangunan konstruksi tol pertama, karena berada di seksi 1 tol Getaci dengan rute Gedebage-Garut Utara, yang diharapkan rampung 2024.

Jika nantinya calon tol terpanjang di Indonesia itu sudah beroperasi, akses ke pintu tol manakah untuk bisa mencapai ke Kawanh Kamojang?

Sejarah Kawah Kamojang

Merujuk pada laman esdm.go.id, Kawah Kamojang berada di Gunung Kamojang yang menjadi Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) pertama di Indonesia, yang dibangun pemerintah Kolonial Belanda pada tahun 1926.

Ini menandai era pemanfaatan sumber daya alam lainnya, selain minyak bumi dan batubara, untuk produksi listrik di Indonesia dan Kamojang menjadi pionirnya.

Di PLTP Kamojang terdapat Kawah Kamojang, atau pengunjung akrab menyebutnya dengan Kawah Kereta Api, karena bunyi yang keluar dari perut bumi seperti suara kereta api. Kawah Kamojang merupakan sumur panas bumi pertama di Indonesia yang dibor pada tahun 1926.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x