Apakah Kucing Merasakan Cinta? Yuk Coba Pahami Bahasa Kucing Berikut Cara Kucing Mengungkapkan Cinta

- 23 Desember 2022, 14:37 WIB
Ilustrasi. Kucing menunjukkan tanda cinta kepada pemiliknya lewat berbagai cara.
Ilustrasi. Kucing menunjukkan tanda cinta kepada pemiliknya lewat berbagai cara. /Pixabay/ congerdesign/

DESKJABAR - Cinta merupakan sesuatu yang lebih banyak memunculkan rasa nyaman dan menyenangkan ketimbang menyedihkan. Setiap manusia punya rasa cinta sedikit atau banyak. Namun apakah kucing juga merasakan cinta?

Pertanyaan tentang kucing memiliki cinta, mungkin juga menjadi pertanyaan di benak Anda seperti juga para pemilik kucing lainya?

Dalam laman Comfort Zone disebutkan dengan tegas bahwa kucing memiliki rasa cinta. Kucing sering merasakan cinta yang cukup kuat untuk pemiliknya dan sahabat lainnya.

Bahkan, menurut laman tersebut, kucing terkadang lebih lembut ketimbang anjing.

Baca Juga: 5 Makanan Manusia yang Berbahaya dan Beracun bagi Kucing, Jumlah Kecil Bisa Bikin Anabul Sakit

Pernahkah Anda bertanya-tanya pada diri sendiri, "Apa pendapat kucing tentang pemiliknya?" Jawabannya adalah mereka menganggap kita sangat tinggi.

Dari kedipan lambat hingga mendengkur, menguleni/ meremas-remas, dan mengikuti Anda dari kamar ke kamar, itu menunjukkan kucing memperlihatkan rasa cinta dengan berbagai cara yang unik dan menakjubkan.

Kucing melihat kita sebagai orang tua
Kucing tidak hanya menganggap pemiliknya sebagai mesin makanan. Mereka benar-benar melihat kita sebagai orang tua. Sebuah studi tahun 2019 mengungkapkan bahwa kucing memiliki keterikatan yang sama dengan pemiliknya seperti yang ditunjukkan bayi kepada orang tuanya.

Baca Juga: Waspada! Induk Kucing Pasca Melahirkan dan Menyusui Bisa Kena 3 Penyakit yang Bisa Mengancam Jiwanya

Anak kucing dalam penelitian ini menunjukkan perilaku tertekan saat pengasuh mereka pergi. Sebaliknya mereka bahagia serta aman saat pemiliknya kembali. Mereka masih seperti ini hingga umurnya satu tahun. Apa yang dilakukannya mirip dengan bagaimana anak manusia bereaksi terhadap orang tua mereka.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Comfort Zone


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x