Tampilan Anya Geraldine dan Pevita Pearce di Lapangan Tenis, Olahraga Ini Kembali Ngetrend

- 29 November 2022, 12:08 WIB
Anya Geraldine dan Pevita Pearce bermain tenis lapangan.
Anya Geraldine dan Pevita Pearce bermain tenis lapangan. /Instagram @anyageraldine

DESKJABAR – Olahraga tenis lapangan tampaknya kembali ngetrend, dimana sejumlah artis kini bergaya memainkan.

Adalah Anya Geraldine dan Pevita Pearce yang juga ikutan bermain tenis lapangan, dimana olahraga ini kembali ngetrend.

Anya Geraldine dan sejumlah rekannya bermain tenis lapangan, lengkap dengan atribut khusus olahraga itu.

Baca Juga: Bunga Citra Lestari Jadi Wanita Cantik Berkelas, Walau Ada Netizen Takut Lihat Sepatunya

Pada Instagram @anyageraldine, diunggah Selasa, 28 November 2022 malam, Anyar Geraldine dan Pevita Pearce tampak sedang bermain tenis.

Sejumlah netizen penggemar mereka mengomentari, namun kebanyakan soal tampilan mereka. Yang mengomentar soal olahraga tenis hanya sedikit, misalnya :

@ramdansaputera30, Jadi Mau Main Tennis Sama Anya

@iilhamkurniawan, Besok aku jemput kita main tenis

@mrsdayen, Perkumpulan org2 good looking ????❤️

Dan lain-lain.

Baca Juga: Maria Vania, Netizen Pria Lebih Suka Melihat Mulus Tanpa Tato

Permainan tenis lapangan sampai kini masih menjadi salah satu olahraga favorit dunia, yang sepertinya kembali bangkit gebyarnya di Indonesia.

Catatan DeskJabar, olahraga tenis lapangan pernah ngetrend di Indonesia pada tahun 1980-an sampai 1990-an, sekaligus lambang kemapanan pada masa itu.

Ketika itu, di Indonesia berbagai kalangan profesional, misalnya badan usaha milik negara (BUMN), swasta besar, pemerintahan, dan profesi lainnya, banyak memainkan olahraga tenis lapangan.

Baca Juga: Pamela Safitri Menyanyi, Netizen Pria Kurang Pentingkan Suara, Tetapi Lebih Suka Ini

Pada masa itu, olahraga tenis lapangan sekaligus sebagai ajang lobi bisnis dan proyek antar pimpinan puncak.

Bahkan, orang yang semula tidak suka bermain tenis pun, mendadak beli peralatan olahraga tenis lalu ikut-ikutan bermain, siapa tahu akan kecipratan rejeki karier naik.

Jika kita perhatikan, hampir pada seluruh areal perusahaan BUMN besar biasanya selalu terdapat lapangan tenis.

Baca Juga: Rumah Tahan Goncangan, PTPN VIII Berikan Model Teknis, Cocok pada Daerah Rawan Gempa di Indonesia

Bahkan, olahraga tenis dan lapangan tenis, pada tahun 1980-an sampai awal 1990-an, menjadi semacam ikon kejayaan BUMN dan perusahaan swasta besar.

Namun seiring waktu berjalan, pasca Presiden Soeharto tidak lagi menjadi Presiden Indonesia lalu masuk zaman reformasi, olahraga tenis lapangan redup, tergantikan golf.

Banyak lapangan tenis milik BUMN dan perusahaan swasta besar menjadi sepi, bahkan menjadi terbengkalai, karena tidak ada lagi orang bermain.

Baca Juga: Tea Bridge, Wisata Favorit Spot Healing di Puncak Bogor, Menikmati Perkebunan Teh  

Apalagi bisnisnya kini menjadi redup dan berupaya susah payah bertahan, sehingga boro-boro ngurus lapangan tenis.

Namun sekitar 3 bulan terakhir pada tahun 2022, olahraga tenis lapangan seakan gebyar kembali sejak sejumlah artis heboh ramai bermain tenis di Jakarta.

Ada fenomena dimana sejumlah artis bergaya di lapangan tenis, seperti Anya Geraldine, Wulan Guritno, Gading Marten, dll. ***

 

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @anyageraldine catatan pribadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x